February 19, 2020 20:36
Dijawab oleh
Ivan (dr.)
Selamat malam,
Berapa usia anda?
Itu tensinya masih dalam batas normal, namun tergantung berapa tensi anda biasanya. Bila biasanya lebih tinggi dari itu, maka dengan tensi segitu anda bisa merasa pusing.
Perbanyak minum dan makan untum meningkatkan tensi anda ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat malam,
Tekanan darah Anda tergolong normal. Pusing yang anda alami belum tentu disebabkan oleh masalah tekanan darah.
Bisa jadi akibat kelelahan, kurang sel darah merah atau anemia, kurang asupan makan dan minum, atau masalah lainnya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Iya terima kasih dok....
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat malam
Tensi normal 120/80 bila biasa tensi anda normal 115/70 masih dikatakan baik. Kecuali anda terbiasa tensi tinggi, tentu akan alami kwluhan pusiing
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Galang Martin (dr)
Halo selamat pagi terimakasih telah bertanya di honestdocs
Untuk pusing yang anda rasakan apakah pusing berputar atau nyeri kepala?
Dikarenakan untuk tekanan darah anda masih tergolong normal, sehingga perlu dipikirkan kemungkinan lain penyebab pusing yang anda rasakan.
Olehkarena itu apabila saudara merasa keluhan saudara menggganggu maka kami menyarankan untuk memeriksakan diri ke dokter terdekat untuk mendapatkan terapi yang sesuai penyebab
Terimakasih banyak semoga membantu dan lekas sembuh
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Apakah tekanan darah 115/75 mmHg normal?
Selamat malam dok mau tanya darah saya 115/70...apakan normal bukan...sya merasa pusing.....
Selamat malam dok mau tanya darah saya 115/70...apakan normal bukan...sya merasa pusing.....