January 03, 2020 06:10
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat pagi
Mediklin adalah obat bentuk krim/ gel yang digunakan untuk mengatasi jerawat (bukan bekas jerawat), dengan isi kandungan antibiotik dan tretinoin. penggunaannya harus diperhatikan karena sifat dari krim ini fotosensitif, yang berarti sangat peka terhadap sinar matahari, sehingga jika tidak digunakan secara tepat, misalnya penggunaan saat pagi/ siang hari/ tidak menggunakan sunblock setelahnya malah jadi merugikan kulit karena dapat iritasi/ merah dan perih setelah penggunaan. Penggunaan obat jerawat seperti ini sebaiknya dikonsulkan terlebih dahulu dengan dokter/ dokter estetik.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Mikrodermabrasi Facial 1 Kali Di Aveia Clinic
Facial berfungsi untuk mengangkat komedo, mencerahkan, mengangkat sel kulit mati, merangsang pembentukan kulit baru tanpa rasa sakit, mendinginkan, dan melembabkan kulit juga. Paket ini termasuk facial treatment dan masker, tetapi belum termasuk biaya konsultasi dokter dan obat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Pagi
Mediklin obat jerawat bila penggunaan kurang teap bisa membuat kulit sangat sensitif hingga nyeri.
Kandungan antibiotiknya memang bantu perbaiki jerawat, tetrinoin untuk mempercepat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
William (dr.)
selamat pagi :)
isi dari mediklin adalah antibiotika dan tretinoin, sebaiknya hanya digunakan atas anjuran dokter ya.
beberapa jenis jerawat memang bisa menggunakan obat ini, namun bila bekas jerawat biasanya cukup tretinoin saja tidak perlu antibiotiknya ya.
semoga membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Standard Facial 1 Kali Di Reface Clinic
Sudah termasuk cuci wajah, peeling, ekstrak komedo, dan masker.
Salamat pagi dok, Saya mau bertanya apakah obat medi klin sendiri itu bisa untuk mengobati bekas jerawat dan kulit yang berjerawat pasir? Itu aja sih dok pertanyaan dari saya, Sekian, terima kasih.
Salamat pagi dok, Saya mau bertanya apakah obat medi klin sendiri itu bisa untuk mengobati bekas jerawat dan kulit yang berjerawat pasir? Itu aja sih dok pertanyaan dari saya, Sekian, terima kasih.