January 17, 2020 09:13
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat pagi
Jika benar lentingan isi cairan, cacar air tak bisa dengan cetirizin atau antihistamin.
Perlu antivirus seperti acyclovir
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat pagi,
Cetirizine adalah obat alergi, hanya mengatasi gatal gatalnya. Ada kemungkinan anda anak mengalami infeksi cacar air. Saya sarankan diperiksakan ke dokter untuk mendapat terapi antivirus, dan bila perlu, antibiotik jika sudah ada infeksi sekunder.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi,
Lerzin merupakan antihistamin yang memang dapat meredakan rasa gatal. Namun obat ini tidak bisa menyembuhkan penyakitnya secara langsung.
melihat adanya gelembung cairan pada daerah kulit yang gatal maka bisa jadi cairan itu berupa nanah yang merupakan hasil dari infeksi bakteri. Oleh sebab itu diperlukan terapi tambahan berupa antibiotik.
Apakah sebelumnya didahului dengan demam?
Di area mana saja yang terkena?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
terimakasih sudah bertanya di honestdocs.
jika sudah di pastikan benar terkena cacar maka di perlu terapy khusus cacar yaitu anti virus.
sebaiknya di periksa kan ke dokter secara langsung untuk memastikan nya.
apabila cacar atau varicella yg perlu dilakukan:
1. hindari menggaruk
2. jika lembab segera keringkan
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat pagi dokter Anak saya saat ini usia hampir memasuki 2 bulan Dikulitnya muncul seperti gatal2 kemerahan dan dipunhgungnya juga tumbuh seperti cacar ada cairan putihnya Apakah obat sirup lerzin cetirizine 2HCl dapat meredakan sakit anak saya dokter Mohon penjelasannya dokter Terima kasih
Selamat pagi dokter Anak saya saat ini usia hampir memasuki 2 bulan Dikulitnya muncul seperti gatal2 kemerahan dan dipunhgungnya juga tumbuh seperti cacar ada cairan putihnya Apakah obat sirup lerzin cetirizine 2HCl dapat meredakan sakit anak saya dokter Mohon penjelasannya dokter Terima kasih