December 21, 2019 18:20
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
terimakasih sudah bertanya di honestdocs.
berapa suhu tubuh anda?
demam di saat malam hari saja?
apakah ada tenggorokon sakit, batuk pilek atau sakit perut?
apakah ada riwayat maag?
demam dapat di sebabkan karena adanya tanda infeksi, paparan sinar matahari terlalu lama dan ada peradangan.
sebaiknya segera ke dokter karena demam anda sudah 1 minggu untuk mendapatkan terapy
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat malam,
Bila anda demam diatas 1 minggu, yang pertama harus dilakukan adalah cek lab. Cek lab darah rutin dan widal, adalah pemeriksaan lab sederhana yang bisa membedakan apakah itu infeksi demam berdarah dengue, atau tifoid.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Maksudnya gimana ya?
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat malam
Awal anda perlu cek darah, untuk pastikan kareba apa, kemungkinan akibat infeksi bila 1 minggu lebih belum ada perbaikan yg banyak
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Tapi saya tidak merasakan mual dan tidak ada bintik merah.apakah itu masih mungkin demam berdarah?
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Demam berdarah seringkali mempunyai gejala yang mirip dengan flu, demam tinggi, nyeri sendi, pusing. Tidak harus mual muntah dan berdarah. Jadi memang diagnosisnya perlu dibantu lab.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Demam saya sudah 1 minggu,apakah masih bisa tes darah?
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Tes darah lebih baik memang diatas 3 hari. Ini membuat antibodi / antigen yang dicek nilainya cukup tinggi untuk memberi hasil yang signifikan. Cek darah yang terlalu dini sering memberi hasil yang inkonklusif.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Masih bisa tes darah walaupun sudah 1 minggu, akan kelihatan karena infeksi, bila perlu dengan cek widal untuk tipes.
Ada keluhan mual muntah?
Bab cair?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok saya demam selama 1 minggu dan gejala lainnya pusing,berkeringat,kelelahan,lemas. itu demam biasa atau demam berdarah ya?tapi tidak mual dan dan tidak ada bintik merah
Dok saya demam selama 1 minggu dan gejala lainnya pusing,berkeringat,kelelahan,lemas. itu demam biasa atau demam berdarah ya?tapi tidak mual dan dan tidak ada bintik merah