March 18, 2019 07:10
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
Halo, apakah anda sudah pernah memeriksakan kondisi ke dokter sebelumnya?
jadi keluhan anda adalah bab yang tidak teratur / sulit bab ya?
pola bab seseorang sendiri dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti
-asupan cairan
-asupan serat
-kebiasaan bab seperti menahan bab
-aktivitas fisik
-kondisi medis yang mendasari
untuk memperlancar bab sebaiknya
-tingkatkan asupan serat dan cairan dengan mengonsumsi sayur2an dan buah2an
-hindari kebiasaan menunda2 bab
-lakukan aktivitas fisik/olahraga teratur agar pergerakan usus juga lancar
-lakukan relaksasi untuk mengelola stress
jika sulit bab anda sangat mengganggu maka ada baiknya anda memeriksakan kondisi ke dokter untuk evaluasi saluran cerna lebih lanjut.
di rumah sakit sendiri dapat dilakukan klisma untuk membantu mengeluarkan bab, namun tentunya perlu dilakukan pemeriksaan dulu ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, saya bermasalah dengan buang air besar. Dan saya sudah ke dokter dan diberi obat. Namun, tidak diberi obat yang dimasukkan ke anus. Saya pun akhirnya membeli icrolax dan 2 menit kemudian saya mulas dan mencret-mencret, namun yang keluar bukan feses batunya. Saya juga akhirnya tidak makan nasi karena takut akan menumpuk kotoran. Lalu tadi pagi saya merasakan mulas dan saya pun BAB, namun feses batu yang keluar hanya sedikit, dan akhirnya pantat saya malah nyeri sekali. Adakah solusinya dok supaya feses saya keluar tanpa sakit? Apakah saya boleh makan dengan normal? lalu apa di rumah sakit ada penyedot feses dari anus?
Dok, saya bermasalah dengan buang air besar. Dan saya sudah ke dokter dan diberi obat. Namun, tidak diberi obat yang dimasukkan ke anus. Saya pun akhirnya membeli icrolax dan 2 menit kemudian saya mulas dan mencret-mencret, namun yang keluar bukan feses batunya. Saya juga akhirnya tidak makan nasi karena takut akan menumpuk kotoran. Lalu tadi pagi saya merasakan mulas dan saya pun BAB, namun feses batu yang keluar hanya sedikit, dan akhirnya pantat saya malah nyeri sekali. Adakah solusinya dok supaya feses saya keluar tanpa sakit? Apakah saya boleh makan dengan normal? lalu apa di rumah sakit ada penyedot feses dari anus?