March 18, 2019 16:16
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo, selamat pagi!
terima kasih atas pertanyaannya
Adanya flek pada masa setelah masa nifas dapat disebabkan oleh beberapa hal, mulai dari masa nifas yang memang memanjang sehingga darah yang keluar masih berhubungan dengan masa nifas, adapula perdarahan yang disebabkan oleh hal lain seperti :
- Luka/lecet pasca berhubungan badan
- Penyakit kista/endometriosis
- Erosi leher rahim
- Gangguan pembekuan darah
- Mulainya fase haid atau menstruasi
Saat ini saya tidak bisa memastikan penyebab pastinya karena apa, hal ini perlu pemeriksaan langsung oleh dokter dimana nanti akan dilakukan tanya jawab, pemeriksaan fisik, dan beberapa pemeriksaan penunjang seperti USG maupun cek darah. Jika darah sedikit maka tidak perlu terlalu khawatir ya.
Namun apabila keluhan tidak membaik selama 7 hari/perdarahan banyak disertai kram perut berat saya sarankan untuk langsung melakukan pemeriksaan ke dokter ahli kandungan anda ya.
Semoga jawaban diatas dapat membantu ya!
terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, 18 Agustus kemarin saya operasi caesar. 10 hari pertama nifas saya normal, namun setelah itu, saya kadang keluar flek, kadang cairan bening campur darah, kadang keluar seperti darah dan kadang bersih dok. Apa yang saya alami ini normal? Sebab ini sudah 2 bulan lebih dari caesar, apa ini haid, nifas atau apa dok?
Dok, 18 Agustus kemarin saya operasi caesar. 10 hari pertama nifas saya normal, namun setelah itu, saya kadang keluar flek, kadang cairan bening campur darah, kadang keluar seperti darah dan kadang bersih dok. Apa yang saya alami ini normal? Sebab ini sudah 2 bulan lebih dari caesar, apa ini haid, nifas atau apa dok?