April 09, 2019 14:11
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo terimakasih telah bertanya melalui Honestdocs :)
nyeri pada leher dapat diebabkan oleh otot, infeksi ataupun penyakit saraf.
karena adanya muncul pusing dan rasa tidak enak badan, ada kemungkinan penyebabnya mengarah ke infeksi, seperti pada flu biasa (common cold) biasanya memang disertai nyeri otot.
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini:
1.isrtirahatkan leher
2. kompres dingin/hangat untuk memberikan rasa nyaman
3. boleh mengkonsumsi obat anti nyeri yang dijual bebas seperti parasetamol
4. kurangi dan kelola stres
5. hindari makanan pedas asam, kopi, mie dan asap rokok
bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo dok. Saya ingin menanyakan sakit di bagian leher kiri saya dalam 5 hari terakhir ini. Yang saya rasakan pada hari 1 sampai ke-4 hanya sakit di bagian leher saja. Setelah hari ke-5, saya merasa pusing dan mual hingga tidak enak badan. Boleh tau apa yang terjadi kepada saya ya dok? Terima kasih
Halo dok. Saya ingin menanyakan sakit di bagian leher kiri saya dalam 5 hari terakhir ini. Yang saya rasakan pada hari 1 sampai ke-4 hanya sakit di bagian leher saja. Setelah hari ke-5, saya merasa pusing dan mual hingga tidak enak badan. Boleh tau apa yang terjadi kepada saya ya dok? Terima kasih