March 22, 2019 21:57
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Halo terimakasih telah menghubungi honestdocs
Apakah ada keluhan seperti demam,kuning, mual muntah, nyeri perut, lemas atau yang lain?
Apakah ada keluarga dengan riwayat yang sama?
HbeAg merupakan suatu pertanda(marker) terhadap perkembangbiakan (replikasi) virus hepatitis B secara aktif pada sel tubuh manusia. Bila hasilnya positif hal tersebut menandakan bahwa virus hep B pada Anda sangat aktif menularkan. Hepatitis B sendiri dapat ditularkan melalui darah, air liur, semen,cairan vagina dan cairan tubuh lainnya.Pemeriksaan serologis seperri HBVDNA dan anti HBs serta pemeriksaan usg liver mungkin diperlukan.
Saran
- konsultasi ke dokter spesialis penyakit dalam untuk mendapatkan terapi antivirus dan penanganan untuk mengurangi gejala
-cegah penularan dengan menggunakan hubungan seksual aman dengan kondom
-keluarga perlu dicek juga dan apabila negatif proteksi dengan vaksinasi
-rajin mencuci tangan
-tingkatkan daya tubuh dengan pola makan sehat,olahraga dan istirahat teratur
Semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya mau konsultasi dok tentang hasil diagnosa dri laboratorium bahwa saya pnya hepatitis B (+) SGOT 119 dan HbeAg reaktif SGPT 91pertnyaan saya bagaimanakah tindakan yang harus saya lakukan untuk persoalan diatas, mohon penjelasannya dok, Wassalamualaikum warahmatullohi wabarokatuh
Saya mau konsultasi dok tentang hasil diagnosa dri laboratorium bahwa saya pnya hepatitis B (+) SGOT 119 dan HbeAg reaktif SGPT 91pertnyaan saya bagaimanakah tindakan yang harus saya lakukan untuk persoalan diatas, mohon penjelasannya dok, Wassalamualaikum warahmatullohi wabarokatuh