December 28, 2019 19:02
Dijawab oleh
Galang Martin (dr)
Selamat malam terimakasih telah bertanya di Honestdocs
Untuk hasil pemeriksaan urin rutin dimana ditemukan leukosit maka dapat diindikasikan bahwa adanya infeksi saluran kencing,
Sedangkan untuk ditemukan nya eritrosit dapat diindikasikan akibat beberpa hal, dimana paling sering adalah kecurigaan ke arah adanya batu saluran kencing.
Dimana biasanya infeksi saluran kencing disertai dengan beberapa gejala sepeerti:
- nyeri pinggang atau perut bawah
- nyeri saat BAK
- mual muntah
- demam
- kencing tidak tuntas
Apabila anda menemukan beberapa gejala diatas, kami menyarankan saudara memeriksakan diri ke dokter untuk mendapatkan terapi yang sesuai.
Beberapa hal yang dapat anda lakukan di rumah adalah:
1. konsumsi air putih 1,5-2 L per hari
2. menjaga pola hidup sehat
3. istirahat cukup
4. menjaga higenitas area kelamin
Terimakasih semoga membantu dan lekas sembuh
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Leukosit 10-15 ko artinya apa dok.
pemeriksaan urin hasil Leukosit 10 - 15/LPB Erytrosit 0 - 2 artinya apa ya dok???
pemeriksaan urin hasil Leukosit 10 - 15/LPB Erytrosit 0 - 2 artinya apa ya dok???