February 20, 2019 05:43
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Terimakasih sudah bertanya di HonestDocs :)
penyebab timbulnya bengkak atau benjolan bisa berbagai macam, bisa karena :
- Hormon tiroid yang mempengaruhi pembengkakan hormon tiroid
- Adanya pembengkakan kelenjar ludah yang dapat menyebabkan seperti itu
- Bisa karena adanya infeksi virus yang terjadi
- Penyakit infeksi lainnya
Namun dibutuhkan beberapa pemeriksaan yang disesuaikan dengan indikasi klinisnya agar penanganan yang sebaiknya dilakukan sesuai dengan kebutuhan anda.. Jika anda sudah berkonsultasi ke dokter dan masih merasakan demikian mungkin bisa coba terlebih dahulu kontrol kembali ke dokter yang sebelumnya untuk direkomendasikan pemeriksaan lebih lanjut untuk penatalaksanaan berikutnya, atau bisa dikonsultasikan ke dokter penyakit dalam untuk dilakukan pemeriksaan ya..
Semoga informasi dari saya bermanfaat :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, saya memiliki benjolan dileher kiri yang jika dipegang terasa sakit. Selain itu, saya juga mengalami sakit tenggorokan yang rasanya akan sakit kalau menelan. Saya pergi ke dokter beberapa hari yang lalu. Dokternya berkata ahwa saya kena radang, tenggorokan saya memerah. Saya diberi tiga macam obat, dengan efek samping pusing, lemas, gemetar, dan susah tidur setelah meminumnya. Dokternya mengatakan bahwa konsumsi obat bisa dihentikan jika empat hari sudah tidak terasa sakit. Dan empat hari ini sakitnya memang hilang, tapi tenggorokan saya masih merah. Apa yang mesti saya lakukan, dok?
Dok, saya memiliki benjolan dileher kiri yang jika dipegang terasa sakit. Selain itu, saya juga mengalami sakit tenggorokan yang rasanya akan sakit kalau menelan. Saya pergi ke dokter beberapa hari yang lalu. Dokternya berkata ahwa saya kena radang, tenggorokan saya memerah. Saya diberi tiga macam obat, dengan efek samping pusing, lemas, gemetar, dan susah tidur setelah meminumnya. Dokternya mengatakan bahwa konsumsi obat bisa dihentikan jika empat hari sudah tidak terasa sakit. Dan empat hari ini sakitnya memang hilang, tapi tenggorokan saya masih merah. Apa yang mesti saya lakukan, dok?