March 26, 2019 11:25
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo, selamat pagi!
terima kasih atas pertanyaannya
Haid adalah pendarahan secara periodik dan siklik dari uterus, disertai pelepasan (deskuamasi) endometrium.Panjang siklus haid yang normal atau dianggap sebagai suatu siklus yang klasik adalah 28 hari , tetapi cukup bervariasi tidak sama untuk setiap wanita. Lama haid biasanya antara 3-5 hari, ada yang 1-2 hari diikuti darah sedikit- sedikit dan ada yang sampai 7-8 hari.
Siklus haid yang terjadi diluar keadaan normal, atau dengan kata lain tidak berada pada interval pola haid pada rentang waktu kurang dari 21 atau lebih dari 35 hari dengan interval pendarahan uterus normal kurang dari 3 atau lebih dari 7 hari disebut siklus menstruasi/haid yang tidak teratur.
Flek yang terjadi pada wanita atau bercak kecoklatan tidak semua dikaitkan dengan kondisi tidak normal. Pada flek yang terjadi saat siklus menstruasi contohnya, merupakan suatu keadaan yang fisiologis atau normal terjadi pada wanita yang belum memasuki siklus menopause. Selain menstruasi, flek yang terjadi juga dapat terkait dengan kondisi stress, kelelahan, siklus hormonal yang bermasalah karena stress tersebut, dan masih banyak lagi.
Namun adakalanya flek juga harus diwaspadai pada gejala flek seperti :
1. flek yang terjadi diluar kebiasaannya, misal saat tidak mens muncul flek berulang
2. Jumlah flek yang tergolong banyak, misal hingga harus berulang kali mengganti pembalut
3. Flek yang menimbulkan nyeri pada vagina atau sekitarnya
Jika ditemukan adanya keluhan lain yterkait dengan munculnya bercak, maka sebaiknya segera periksakan diri ke dokter ya, khususnys dokter spesialis kandungan (Sp.OG) untuk dilakukan pemeriksaan menyeluruh. Bila perlu pemeriksaan penunjang dilakukan untuk menegakkan kecurigaan adanya kelainan terkait dengan keluhan anda. Pemeriksaan tersebut dapat meliputi cek lab darah lengkap, dan USG.
Semoga jawaban diatas dapat membantu ya!
terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Permisi dok, saya mau tanya. Saya itu bingung karena bulan Juni saya haid tanggal 20-24 terus pada Juli saya haid warna coklat. Dan pada tanggal 24- 1 Agustus dan tanggal 5 saya keluar kecoklatan lagi dan tanggal 6 saya keluar darah haid tapi sedikit terus juga rahim saya rasanya ngilu. Ini penyebabnya kenapa ya dok? terimakasih
Permisi dok, saya mau tanya. Saya itu bingung karena bulan Juni saya haid tanggal 20-24 terus pada Juli saya haid warna coklat. Dan pada tanggal 24- 1 Agustus dan tanggal 5 saya keluar kecoklatan lagi dan tanggal 6 saya keluar darah haid tapi sedikit terus juga rahim saya rasanya ngilu. Ini penyebabnya kenapa ya dok? terimakasih