March 23, 2019 21:47
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
Halo, apa dapat dijelaskan sulit makan seperti apa?
apakah anak menolak untuk makan sama sekali atau hanya memilih jenis makanan tertentu yang ingin dikonsumsi?
anak dapat mengalami fase sulit makan dalam tumbuh kembangnya
keluhan ini dapat disebabkan oleh faktor2 seperti
-sudah merasa kenyang
-hanya ingin makan jenis makan tertentu
-banyak mengonsumsi snack/susu sebelum makan
-hingga kondisi medis tertentu
sebelum mengonsumsi obat sendiri sebaiknya perhatikan dulu tanda dan gejala pada anak, apakah anak sering tampak lesu, pucat atau mengalami penurunan berat badan, jika demikian sebaiknya diperiskakan dulu.
pemberian obat cacing sendiri umumnya diberikan setelah pemeriksaan yang mengindikasikan adanya infeksi cacing dilakuakn
untuk sementara sebaiknya
-ciptakan jam makan teratur untuk anak
-buat suasana menyenangkan seperti menggunakan alat makan yang ia senangi
-hindari memberikan makanan manis/susu sebelum jam makan
-libatkan anak dalam memilih jenis makanan yang ingin ia konsumsi
-kenalkan anak pada sayur2an dan buah2an agar anak mau mengonsumsi makanan tersebut
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya mau konsultasi dok. Anak saya sekarang usia 1 tahun 1 bulan. Kalau makan susah,,,hanya mau minum susu formula.Apakah dia cacingan? Jika cacingan obat cacing apa yang tepat untuk anak seumuran saya? mohon bantuannya dok terimakasih
Saya mau konsultasi dok. Anak saya sekarang usia 1 tahun 1 bulan. Kalau makan susah,,,hanya mau minum susu formula.Apakah dia cacingan? Jika cacingan obat cacing apa yang tepat untuk anak seumuran saya? mohon bantuannya dok terimakasih