October 06, 2019 19:43
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat malam,
Sebelumnya, apakah anda sudah aktif berhubungan tanpa pengaman? Atau memang merencanakan kehamilan? Bila telat 2 bulan dan perut membesar, bisa disebabkan oleh kehamilan. Untuk kepastian saya anjurkan untuk menggunakan tespek ya. Tespek akan menunjukkan hasil postif bila ada hormon HcG dalam darah. Hormon tersebut akan muncul saat ovum sudah dibuahi oleh sperma.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sudah pernah dok
Dan saya sudah mencoba untuk memakai testpek dan hasilnya positif tapi.tidak ada ciri kehamilan seperti mual muntah pusing mudah lelah dan sering buang air kecil dan saya tidak merasa sembelit dok perut saya serasa kembung dok
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Bila hasilnya positif, dan anda telat haid dan perut membesar, jadi sudah pasti anda hamill. Tidak harus ada muncul semua gejala tersebut, itu tidak khas untuk kehamilan dan pada berbeda orang bisa muncul gejala yang berbeda. Apakah anda memang merencanakan kehamilan?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Baik dok terimakasih atas penjelasannya
Belum ada perencanaan kehamilan dok
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Halo selamat malam, terima kasih atas kepercayaan anda.
Berdasarkan keterangan yang anda sampaikan, maka kesimpulannya adalah kemungkinan besar anda hamil. Untuk memastikan hal ini maka lakukanlah pemeriksaan USG di dokter kandungan. dari pemeriksaan tersebut dapat dilihat apakah kehamilan anda normal dan Berapa usia kehamilannya.
Mengenai gejala atau tanda kehamilan yang anda sebutkan tadi, maka setiap wanita dan setiap kehamilan bisa berbeda-beda. oleh sebab itu tanda dan gejala tersebut, digolongkan sebagai tanda kehamilan tak pasti, sehingga tidak dapat dijadikan patokan untuk menentukan kehamilan.
Demikian semoga dapat dipahami ya. Jangan sungkan untuk ditanyakan kembali Jika kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat malam dok Saya mengalami 2bulan telat mentruasi Dan perut saya sedikit membesar dan dibawah pusar terasa sedikit keras,dan ada sedikit garis samar diperut apakah ini pertanda kehamilan ?
Selamat malam dok Saya mengalami 2bulan telat mentruasi Dan perut saya sedikit membesar dan dibawah pusar terasa sedikit keras,dan ada sedikit garis samar diperut apakah ini pertanda kehamilan ?