March 20, 2019 11:59
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo, terima kasih telah bertanya di Honestdocs!
Kehamilan merupakan sebuah proses yang cukup kompleks yang diawali oleh dibuahinya sel telur oleh sel sperma. Sel sperma yang masuk ke dalam liang vagina dan rahim, dapat membuahi sel telur yang dikeluarkan pada saat masa subur.
Masa subur pada wanita adalah beberapa hari setelah haid dan sekitar hari ke 14 sebelum haid berikutnya. Pada saat ini lah sel telur akan dilepaskan dari ovarium ke tuba dan apabila dibuahi oleh sel sperma, maka dapat berpotensi terjadi kehamilan.
Hubungan seksual yang dilakukan pada masa subur (beberapa hari setelah haid dan sekitar hari ke 14 sebelum haid berikutnya) dapat menyebabkan kehamilan.
Namun sel sperma akan dapat membuahi ovum jika adanya ejakulasi pada liang vagina yang dapat menyebabkan keadaan tersebut. Selama adanya paparan sperma yang dapat masuk ke dalam liang vagina tentu kehamilan bisa saja terjadi walaupun kemungkinannya kecil.
Semoga bermanfaat!
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat sore, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Pada dasarnya, setiap hubungan seksual berpotensi untuk menyebabkan terjadinya kehamilan, terutama bila dilakukan pada masa subur, yaitu 2 minggu sebelum periode menstruasi. Untuk sebuah kehamilan terjadi sperma dari pria harus masuk ke dalam liang vagina dan membuahi sel ovum/sel telur. Bila proses ini tidak terjadi, maka tidak akan terjadi kehamilan.
Cairan bening sebelum ejakulasi disebut juga dengan pre-cum atau cairan pra ejakulasi, dapat mengandung sedikit sperma, sehingga tidak menutup kemungkinan dapat terjadinya kehamilan. Hal tersebut dapat dipastikan dengan melakukan tes kehamilan dengan test pack jika menstruasi terlambat, apabila hasil negatif dapat diulang seminggu kemudian.
Demikian penjelasan dari saya, semoga membantu. Silakan bertanya kembali apabila ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo dok, saya mau tanya, kalau berhubungan intim dan pasangan laki-laki mengeluarkan sperma bening sebelum ejakulasi bisa hamil gak ya dok?
Halo dok, saya mau tanya, kalau berhubungan intim dan pasangan laki-laki mengeluarkan sperma bening sebelum ejakulasi bisa hamil gak ya dok?