March 19, 2019 22:37
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo, selamat malam!
terima kasih atas pertanyaannya
Pada dasarnya banyak sekali penyebab sakit kepala yang ada ya. Adanya nyeri kepala seperti ini dapat disebabkan oleh:
-Stres atau kecemasan
-Gangguan pembuluh darah
-Hipotensi (tekanan darah rendah)
-Berkurangnya asupan makanan
-Dehidrasi
-Anemia
-Tumor otak
Segera ke rumah sakit jika anda menemukan tanda waspada, seperti :
-Kesulitan berbicara
-Gangguan pada penglihatan
-Salah satu sisi tubuh menjadi lemah atau lumpuh
-Hilang kesadaran
-Demam tinggi
Saat ini saya tidak bisa memastikan penyebab pastinya karena apa, hal ini perlu pemeriksaan langsung oleh dokter dimana nanti akan dilakukan tanya jawab, pemeriksaan fisik, dan beberapa pemeriksaan penunjang bila perlu agar diberi terapi yang sesuai
beberapa langkah yang dapat dilakukan :
-Kompreslah kepala dengan kompres hangat
-Mandi air hangat
-Pijatlah daerah sekitar kepala dengan lembut
-Minum antacid (obat lambung)/ bila ada mual
-Makan makanan gizi seimbang dan tepat waktu
-Hindari makanan dengan micin yg banyak seperti snack2
-Banyak minum air minimal 2 L/hr
-Banyak makan buah untuk meningkatkan daya tahan tubuh
-Istirahat cukup minimal 8 jam sehari
-Hindari kebiasaan langsung tidur setelah makan (beri jarak sekitar 2-3 jam)
-Kurangi makan makanan berlemak
- Kurangi minum kopi dan teh
Semoga jawaban diatas dapat membantu ya!
terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat sore Dok, saya dari kemarin pagi sampai sekarang kok sakit kepala terus ya, padahal saya udah minum obat nyeri tapi masih tetep aja sakit kepala, terus badan saya juga sering kedutan dan kesemutan. Kira-kira ini kenapa ya, Dok?
Selamat sore Dok, saya dari kemarin pagi sampai sekarang kok sakit kepala terus ya, padahal saya udah minum obat nyeri tapi masih tetep aja sakit kepala, terus badan saya juga sering kedutan dan kesemutan. Kira-kira ini kenapa ya, Dok?