March 18, 2019 09:16
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo, selamat pagi!
terima kasih atas pertanyaannya
Haid adalah pendarahan secara periodik dan siklik dari uterus, disertai pelepasan (deskuamasi) endometrium.Panjang siklus haid yang normal atau dianggap sebagai suatu siklus yang klasik adalah 28 hari , tetapi cukup bervariasi tidak sama untuk setiap wanita. Lama haid biasanya antara 3-5 hari, ada yang 1-2 hari diikuti darah sedikit- sedikit dan ada yang sampai 7-8 hari.
Masa subur biasanya dihitung dari terjadinya awal siklus menstruasi ke siklus berikutnya. masa subur didapatkan pada pertengahan siklus, misal 28 hari maka masa subur terjadi pada skeitar hari ke 14 siklus. Biasanya dapat ditandai dengan adanya nyeri perut bagian bawah, keputihan yang normal pada vagina, serta gairah yang meningkat pada wanita.
Tidak ada pantangan untuk melakukan hubungan dengan suami, namun terdapat resiko bila dilakukan saat menstruasi. Misal mudah terkena infeksi bakteri, infeksi menular seksual, karena menstruasi merupakan darah sisa dan harus dikelaurkan oleh tubuh wanita. Dibalik itu, hubungan saat menstruasi juga dibuktikan dapat mengurangi nyeri saat haid.
Semoga jawaban diatas dapat membantu!
terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, saya kan haid pertama tanggal 16 April ini, jadi kapan ya masa subur saya? Apakah aman jika tanggal 22 April berhubungan dengan suami? Terima kasih sebelumnya
Dok, saya kan haid pertama tanggal 16 April ini, jadi kapan ya masa subur saya? Apakah aman jika tanggal 22 April berhubungan dengan suami? Terima kasih sebelumnya