January 22, 2020 08:37
Dijawab oleh
Catherina (dr)
Selamat pagi Bu/Pak.. kira-kira apakah ada pencetus yang membuat anak menjadi batuk lagi?
Misalkan ada yang merokok di rumah, ada yang batuk juga di rumah, dari makanan atau minuman ada konsumsi goreng-gorengan berlebih atau es krim berlebih?
Kalau memang ada bisa dievaluasi lanjut dan dihindarkan dulu ya sambil tetap melaniutkan pengobatan.
Semoga informasi ini membantu ya :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi, terima kasih atas pertanyaan anda.
Apakah minum obatnya sudah teratur setiap hari tanpa ada yang terlewatkan?
Jika sudah rajin mengonsumsi obat kemudian sudah dilakukan pemeriksaan secara rutin dan dinyatakan baik-baik saja, maka yang terpenting lanjutkan pengobatannya.
Mengenai batuk, tidak pasti disebabkan oleh penyakit TBC, ada banyak kondisi yang bisa menyebabkan batuk misalnya infeksi akibat virus, polusi udara, alergi, makanan tertentu yang menyebabkan iritasi pada tenggorokan, dan lainnya.
Jadi jika saat ini anak Anda batuk lagi, bukan berarti dan TBCnya memburuk.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Kalau merokok ada dok bapaknya,tp yg saya takuti itu adalah sakit berkelanjutan,maksudnya bukan sakit tb dok..batuknya itu kering kadang sehari 2x batuk,tp kalau ditidurin sembuh batuknya,kalau udah batuk sampe keringetan,sesak nafasnya,tp kalau dikerok lama2 reda batuknya,tp masa iya harus dikerok tiap hari/tiap 2x sehari??paling ditidurin lama2 hilang sendiri batuknya,apakah itu masih tergolong batuk tb atau apa ya dok,trimakasih
Iya dok terartur sekali kan ga boleh lupa minum obatnya harus tiap harii diminum...2bulan Bb nya naik 1,5kg sekarang udah 2bulan Bb nya nggak naik2 dok,segitu aja soalnya nafsu makanya berkurang lagi dok...tapi apa nggak boleh makan yg goreng2an atau berminyak ya dok,gimana anaknya susah sekali makan
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Baik,
Untuk makanan sebaiknya diberikan makanan tinggi protein seperti telur, ikan, ayam, daging, tahu, tempe, dan sejenisnya. Mengenai gorengan asal tidak berlebihan, artinya sekedarnya saja. Namun karena sekarang masih batuk jangan diberikan kerupuk, keripik, dan sejenisnya.
Kapan jadwal periksa lagi?
Sebaiknya Anda sampaikan keluhan yang dialami anak saat kontrol agar dilakukan evaluasi atau pemeriksaan lebih lanjut.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Catherina (dr)
Kalau dalam 2 bulan terakhir tidak naik berat badan, anda bisa datang untuk kontrol lagi ya Bu ke dokter awal supaya bisa dilakukan tinjauan ulang.. apakah penyebab dari tidak naiknya BB dan batuk berulang.
Dan kalau bisa bapaknya disuruh merokok jauh2 dari rumah ya Bu.. Jangan merokok di dalam rumah karena bisa membuat anak sensitif.m dan batuk berulang..
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Oke dok trimakasih banyak
Dok anak saya 5tahun,saat sedang dalam prngobatan Tb jalan 3bulan lebih pas sebulan setengah pengobatan batuk udah berhenti tetapi kenapa sekarang batuk nya ada lagi ya dok..itu kenapa...
Dok anak saya 5tahun,saat sedang dalam prngobatan Tb jalan 3bulan lebih pas sebulan setengah pengobatan batuk udah berhenti tetapi kenapa sekarang batuk nya ada lagi ya dok..itu kenapa...