April 06, 2019 06:32
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo selamat sore :)
rasa gatal yang anda rasakan dapat disebabkan oleh air yang kotor/tercemar, ataupun adanya reaksi alergi pada kulit anda.
apakah air yang anda gunakan bersih (tidak berawarna, tidak berbau, tidak berasa)?
apakah saudara ada menggunakan sabun baru?
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini:
1. gunakan sabun bayi
2. sebaiknya coba gunakan air yang lain terlebih dahulu, misalnya menumpang mandi dirumah teman untuk beberapa hari, bila memang gatal berkurang, ada kemungkinan air anda tercemar
3. jangan di garuk, oleskan salep anti gatal
bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
bila ada yang kurang jelas silahkan tanyakan kembali yaa.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo, dok. Setiap saya selesai mandi, selalu badan saya terasa gatal dan memerah, air yang saya gunakan yaitu air sumur dan ditampung pakai bak besar. Yang saya mau tanya, apakah saya tidak cocok menggunakan air tersebut? Dan bagaimana solusinya, dok? Terima kasih.
Halo, dok. Setiap saya selesai mandi, selalu badan saya terasa gatal dan memerah, air yang saya gunakan yaitu air sumur dan ditampung pakai bak besar. Yang saya mau tanya, apakah saya tidak cocok menggunakan air tersebut? Dan bagaimana solusinya, dok? Terima kasih.