November 14, 2019 17:58
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat malam, Terimakasih atas pertanyaan Anda.
Satu minggu setelah kuret umumnya kesuburan belum kembali sehingga kemungkinan belum bisa hamil. Namun jika Anda merencanakan kehamilan, maka sebaiknya 3-4 bulan setelah kuret ya. Tujuannya agar kondisi fisik dan psikis pulih dengan sebenarnya sehingga siap untuk kehamilan yang baru.
Pencegahan kehamilan dapat dilakukan dengan menggunakan kondom.
Atas alasan apa dilakukannya kuret?
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat malam
Masa subur anda akan kembali kurang lebih 1 hingga 2 minggu. Jadi kemungkinan hamil sangat kecil
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
terimakasih sudahbertanya di honestdocs.
apakah anda sedang merencanakan kehamilan?
pasca kuretase masa subur akan kembali paling cepat sekitar 14 hari. namun menstruasi biasanya akan terjadi sekitar 4-6 minggu pasca keguguran atau kuretase. setelah mengalami menstrusi maka kesuburan anda akan kembali normal (tanpa pengaruh hormon).
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat sore dok sy baru kuret seminggu yang lalu, kemudian sy berhubungan badan , apakah sy bisa hamil sebelum sy dapat haid dok? Trims
Selamat sore dok sy baru kuret seminggu yang lalu, kemudian sy berhubungan badan , apakah sy bisa hamil sebelum sy dapat haid dok? Trims