April 05, 2019 14:55
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
Selamat pagi,
terimakasih sudah menghubungi honestdocs..
Sudah berapa lama anda mengalami alergi tersebut?
Alergi adalah reaksi sistem kekebalan tubuh terhadap sesuatu, misalnya makanan, pollen, bulu binatang, atau obat obatan.; yang disebut sebagai alergen
Pencegahan yang paling baik adalah menghindarkan kontak dengan alergen.
Buat catatan alergen apa saja yang dapat menimbulkan reaksi alergi, dan beritahukan kepada dokter yang baru menangani anda untuk pertama kali.
Proses terjadinya alergi pada masing-masing individu sangatlah unik, misalnya ada orang yang alergi terhadap tomat, atau terhadap kiwi, ada yang alergi terhadap kacang.
Beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengurangi alergi
1. hindari kontak dengan alergen (penyebab alergi)
2. Hindari stress
3. Pastikan cukup beristirahat
4. Pastikan asupan gizi cukup seimbang (hindari diet ketat)
5. Rutin berolahraga : olahraga membantu memperbaiki daya tahan tubuh.
6. Penggunaan humidifier ketika tidur dapat membantu meringankan gejala alergi, atau rasa gatal.
Semoga jawaban saya cukup membantu, silahkan kembali bertanya bila masih ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat pagi, dok. Saya alergi terhadap udang, kerang, kepiting air tawar kecuali ikan. Tetapi kalau udang, kerang, kepiting dan lain lain dari air asin kenapa tidak alergi, dok? Mohon penjelasannya untuk mengatasi hal yang saya alami. Mengapa bisa terjadi seperti itu? Terima kasih.
Selamat pagi, dok. Saya alergi terhadap udang, kerang, kepiting air tawar kecuali ikan. Tetapi kalau udang, kerang, kepiting dan lain lain dari air asin kenapa tidak alergi, dok? Mohon penjelasannya untuk mengatasi hal yang saya alami. Mengapa bisa terjadi seperti itu? Terima kasih.