January 08, 2020 19:48
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo selamat malam
terima kasih atas pertanyaannya
Sebelumnya, adakah keluhan lain yang anda rasakan, misal kelemahan anggota gerak badan atau pusing dan nyeri kepala?
Apakah keluahn ini pernah dialami sbeelumnya?
Apakah ada keluhan pada pencernaan anda?
Keadaan keluarnya air liur terus menerus tanpa disadari dapat merupakan gejala dari beberapa penyakit misal adanya makroglosia atau besarnya ukuran lidah dari ukuran normal, adanya gangguan pada pencernaan misal GERD, atau bahkan dapat terkait dengan gejala stroke atau adanya kelemahan otot wajah yang biasa disebut bells palsy.
Alangkah baiknya untuk anda untuk memeriksakan secara langsung kepada dokter untuk lebih jelasnya. Dokter akan memeriksa sesuai dengan alur pemeriksaan yaitu dimulai dengan wawancara medis, pemeriksaan fisik terkait keluhan, serta pemeriksaan penunjang yang mendukung keluhan yang anda sampaikan. Tatalaksana keluhan yang paling baik adalah yang sesuai dengan penyebab keluhan tersebut, dan penyebab pasti keluhan hanya akan ditemukan dengan pemeriksaan lengkap oleh dokter.
Saat ini bila memang disertai dengan kelemahan anggota badan atau adanya riwayat darah tinggi serta nyeri kepala hebat, jangan tunda untuk ke dokter ya agar tidak timbul komplikasi yang lebih membahayakan.
Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sy umur 53 thn, tp kenapa keluar air liur terus, dan ini baru 4 bln kejadian
Sy umur 53 thn, tp kenapa keluar air liur terus, dan ini baru 4 bln kejadian