December 19, 2019 21:02
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat malam, Terima kasih atas pertanyaan anda.
Iya, Anda dapat berkonsultasi secara langsung dengan dokter umum mengenai hasil foto rontgen Anda.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Trmksh jawabannya dok
Dijawab oleh
Ditha Pratiwi (dr)
Halo, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Pada dasarnya dokter umum bisa membaca hasil rontgen, namun sebaiknya kami sarankan agar Anda datang kembali ke dokter yang menganjurkan pemeriksaan tersebut. Hal ini disebabkan karena dokter tersebut bertujuan untuk mengkonfirmasi dugaan dari hasil anamnesis (wawancara) dan juga pemeriksaan fisik. Selain itu, perlu diketahui bahwa, mendiagnosis suatu penyakit tidak dapat dilakukan dari hasil foto penunjang saja.
Sebelumnya pastikan bahwa hasil rontgen yang ingin dikonsultasikan merupakan pemeriksaan terkini, bukan hasil rontgen yang sudah lama, dan sebaiknya dibawa bersamaan dengan pasien, agar dokter dapat memeriksan pasien secara langsung.
Demikian jawaban kami. Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo dok saya mau tnya, kalo konsultasikan hasil ronsen dada, bisa langsung ke dokter umu?
Halo dok saya mau tnya, kalo konsultasikan hasil ronsen dada, bisa langsung ke dokter umu?