March 31, 2019 20:28
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Halo! Terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Dari keluhan yang disampaikan mengarah kepada reaksi alergi obat.
Alergi obat adalah reaksi alergi dimana sistem kekebalan tubuh bereaksi secara berlebihan (abnormal) terhadap obat-obatan tertentu yang di konsumsi oleh seseorang. Beberapa jenis obat termasuk obat yang dijual bebas ataupun resep dokter bisa berpotensi menimbulkan alergi terhadap orang yang sensitifterhadap obat tersebut, jadi bisa saja obat A menimbulkan alergi bagi si B namun tidak menimbulkan reaksi alergi bagi si C. Beberapa Tanda-tanda atau ciri-ciri alergi obat yang paling sering adalah gatal-gatal, ruam pada kulit, dan bisa juga demam. Beberapa reaksi alergi obat bahkan dapat parah dan mengancam jiwa.
Gejala Alergi Obat Kebanyakan reaksi alergi obat muncul beberapa menit setelah minum obat. Akan tetapi, reaski alergi obat juga bisa muncul setelah beberapa hari bahkan minggu setelah minum obat.
Cara mengatasi alergi obat yaitu dengan cara menghentikan pemakaian obat yang menyebabkan alergi. Diperlukan juga obat untuk meredakan gejala atau reaksi yang serius yang ditimbulkan akibat alergi obat. Reaksi ringan seperti ruam atau gatal-gatal dapat diatasi dengan pemberian antihistamin seperti CTM, difenhidramin, interhistin, cetirizin, loratadin, dll. Reaksi serius mungkin memerlukan pengobatan dengan kortikosteroid oral atau suntik. Segera ke IGD jika muncul gejala ruam parah atau gatal-gatal, bengkak, sesak napas, pusing, atau tanda-tanda lain atau gejala dari reaksi anafilaksis. Anafilaksis merupakan keadaan darurat yang membutuhkan suntikan epinefrin segera dan perawatan di rumah sakit untuk menjaga tekanan darah dan pernapasan.
Cara mencegah Alergi obat Jika anda sudah pernah mengalami alergi obat dan anda tahu persis nama obat tersebut jangan sekali-kali meminum kembali obat tersebut, dan beritahu dokter setiap kali anda berobat agar obat yang diberikan nantinya tidak mengandung obat yang menimbulkan alergi untuk anda. Jika Anda tidak tahu apakah ada alergi atau tidak, tes kulit (skin test)dapat membantu mencari tahu dengan pasti.
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo dokter, maaf saya mau nanya. Saya sakit ISK dan setelah periksa ke dokter, saya diberi obat. Malemnya setelah saya minum obatnya kok bibir saya terasa kaku, panas, gatal, dan muncul bintik berair yang sudah 4 hari belum sembuh jug ya dok? Apakah ini termasuk alergi dok? Cara penyembuhannya gimana ya dok? Terima kasih dok mohon jawabannya.
Halo dokter, maaf saya mau nanya. Saya sakit ISK dan setelah periksa ke dokter, saya diberi obat. Malemnya setelah saya minum obatnya kok bibir saya terasa kaku, panas, gatal, dan muncul bintik berair yang sudah 4 hari belum sembuh jug ya dok? Apakah ini termasuk alergi dok? Cara penyembuhannya gimana ya dok? Terima kasih dok mohon jawabannya.