February 08, 2020 06:06
Dijawab oleh
Prinindita Artiara Dewi (dr.)
Selamat pagi. Terimakasih telah menghubungi Honestdocs
Gatal adalah gejala saja dari penyakit kulit ya. Untuk mengetahui penyakit kulitnya perlu diketahui penyebab gatal. Misalnya apakah kulit kering, alergi terhadap debu, udara dingin atau makanan tertentu, apakah terdapat bercak putih atau merah di kulit, apakah terdapat luka atau lesi kulit. Gatal muncul di bagian tubuh sebelah mana juga sangat mempengaruhi pengobatan selanjutnya.
Jadi kalau belum tahu pasti penyebab gatalnya belum bisa diobati penyakitnya ya. Namun untuk menghilangkan gejalanya bisa pakai obat anti gatal misalnya cetirizine. Minum obat juga aman asal masih sesuai dengan petunjuk penggunaan dan petunjuk dokter. Oleh karena itu sebaiknya Anda periksa ke dokter untuk mendapatkan pengobatan yang jelas dan tepat ya.
Salam
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
hai,
terimakasih sudah bertanya di honestdocs.
kaligata atau biduran yaitu ruam yg di timbul secara tiba-tiba,
beberapa kemungkinan penyebabnya:
1. perubahan cuaca
2. alergi debu
3. hewan peliharaan
4. lateks
sebaiknya hindari faktor penyebabnya, hindari menggaruk, kompres es, kelola stres.
apabila kondisi anda tidak membaik segera ke dokter
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi, terimakasih atas pertanyaan Anda.
Kaligata, Biduran atau urtikaria adalah kulit bentol kemerahan dan gatal yang terjadi akibat reaksi alergi terhadap suatu alergen (zat yang menyebabkan alergi) sehingga tubuh mengeluarkan histamin dan timbullah gejala tersebut.
Paling sering, biduran berhubungan dengan reaksi alergi terhadap:
- makanan, terutama kerang, kacang tanah dan kacang-kacangan, susu, makanan laut, dll.
- obat-obatan
- bulu hewan peliharaan dan hewan lainnya
- serbuk sari
- gigitan dan sengatan serangga
- infeksi, termasuk virus
- kecemasan atau stres
- paparan sinar matahari
- terpapar dingin, seperti air dingin atau udara dingin (misalnya di malam hari)
- kontak dengan bahan kimia
- tekanan pada kulit, seperti dari duduk terlalu lama atau membawa ransel yang berat di atas bahu.
Cara alami yang paling besar adalah menghindari faktor penyebabnya. Jika sudah muncul gejala gatal nya, bisa menggunakan parutan kunyit yang dioleskan ke kulit untuk meringankan rasa gatal dan kemerahan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Cara untuk menghilangkan kaligata gatal gatal secara alami
Cara untuk menghilangkan kaligata gatal gatal secara alami