February 10, 2020 19:55
Dijawab oleh
Luqman Hakim (dr)
Halo selamat malam
Terima kasih atas pertanyaannya
Baik, apakah muntah setiap makan?
Apakah disertai dengan diare atau nyeri perut?
Demam adalah tanda atau gejala awal beberapa kelainan penyakit. Namun, umumnya disebabkan oleh adanya infeksi maupun penurunan fungsi tubuh sehingga paparan virus dan infeksi dapat menyerang tubuh dengan mudah. Demam disertai mual dapat terkait pada infeksi bakteri pada saluran pencernaan misal gastroenteritis akut, demam thypoid atau tipes, collitis, dan kemungkinan infeksi lainnya.
Saat ini hendaknya konsumsi parasetamol terlebih dahulu untuk meringankan demam, konsumsi air putih secukupnya, dan hindari makanan atau minuman yang kurang dijaga kebersihannya. Konsumsi vitamin, sayur serta buah buahan. Dan istirahat secukupnya. Bila memang muntah dirasakan setiap makan dan disertai nyeri perut atau diare berlebihan, maka sangat disarankan untuk memeriksakan diri ke dokter ya. Terutama bila demam sudah berjalan lebih dari 3 hari. Perlunya pemeriksaan secara langsung hingga pemeriksaan penunjang seperti cek lab darah lengkap atau urine lengkap mungkin dilakukan pada kecurigaan adanya infeksi.
Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat malam,
Berarti anda sudah diberikan obat dari dokter?
Ketika penyakitnya masih berproses, maka demam sifatnya naik turun. Anda boleh kembali kontrol jika demam sudah 3 hari. Tujuannya agar nanti dokter dapat melakukan pemeriksaan dengan tepat.
Pemeriksaan yang diperlukan mungkin berupa pemeriksaan tes darah untuk melihat kemungkinan adanya infeksi, seperti DBD, tipes, malaria, dan lainnya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
William (dr.)
Selamat malam :)
Sementara boleh perbanyak minum air, gunakan obat penurun panas seperti paracetamol dan kompres hangat dulu ya.
Namun bila demam berlanjut hingga 3x24 jam sebaiknya periksakan lab darah ya, untuk mengantisipasi ke arah demam berdarah
Bed rest dulu.
Apakah ada nyeri tenggorokan, nyeri BAK atau keluhan penyerta lainnya?
Semoga membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya berusia 14th saya sudah demam selama 2 hari ini disertai muntah dan demam naik turun, sudah dipriksakan di dokter terdekat apa perlu diperiksakan lagi dok?
Saya berusia 14th saya sudah demam selama 2 hari ini disertai muntah dan demam naik turun, sudah dipriksakan di dokter terdekat apa perlu diperiksakan lagi dok?