April 08, 2019 10:49
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo terimakasih telah bertanya melalui Honestdocs :)
pada infeksi telinga biasanya dibutuhkan pengobatan antibiotik hingga 1-2 minggu.
bila diobatai sejak dini biasanya aman. namun bila dibiarkan dikhawatirkan akan menyebar hingga ke telinga bagian dalam dan dapat menyebabkan infeksi yang berat.
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini:
1. jaga higiene tangan dan telinga, sering cuci tangan dangan sabun
2. jangan mengorek telinga
3. habiskan antibiotika sesuai dengan anjuran dokter anda
bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter THT terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sejak saya masih TK, saya punya penyakit telinga dok. Telinga kiri saya suka mengeluarkan ciaran berwarna kekuningan yang kental dok, pendengaran saya juga jadi terganggu. Suara-suara di sekitar jadi tidak terdengar. Saya sudah konslutasi ke dokter di daerah rumah saya, katanya sih infeksi telinga dok. Bahkan akhir-akhir ini keluar cairan kental berwarna cokelat. Bahaya tidak ya, dok? terus gimana caranya agar pendengaran saya normal kembali? Terima kasih, dok.
Sejak saya masih TK, saya punya penyakit telinga dok. Telinga kiri saya suka mengeluarkan ciaran berwarna kekuningan yang kental dok, pendengaran saya juga jadi terganggu. Suara-suara di sekitar jadi tidak terdengar. Saya sudah konslutasi ke dokter di daerah rumah saya, katanya sih infeksi telinga dok. Bahkan akhir-akhir ini keluar cairan kental berwarna cokelat. Bahaya tidak ya, dok? terus gimana caranya agar pendengaran saya normal kembali? Terima kasih, dok.