December 21, 2019 14:32
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
halo kehamilan akan terjadi ketika sel sperma masuk ke dalam vagina dan membuahi sel telur yaitu pada masa subur/ovulasi.
selama tidak ada cairan/sel sperma yang masuk ke vagina maka kehamilan tidak akan terjadi ya.
keluarnya darah paska haid dapat menandakan sisa2 darah haid yang keluar.
untuk tanda kehamilan sendiri ditandai dengan telat haid, mual muntah, keluarnya flek2 hingga kram perut bawah. namun untuk memastikan tetap memerlukan pemeriksaan lain seperti test pack.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dengan demikian apakah ada kemungkinan untuk bisa hamil dok?
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
kehamilan bisa terjadi apabila ada penetrasi dan ejakulasi di dalam vagina.
jika hanya menggesekkan alat kelamin saja tentu tidak akan hamil.
darah yg keluar dapat di sebabkan oleh efek samping pil KB atau flek setelah menstruasi.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat sore, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
apabila pada saat bergesekan tersebut, sperma tidak sampai masuk ke dalam vagina maka Tentu saja tidak menyebabkan kehamilan. Apalagi saat itu anda sedang haid, artinya tidak berada di masa subur sehingga kemungkinan hamil nya sangat kecil atau bahkan tidak mungkin.
Perlu diketahui bahwa untuk terjadi kehamilan, maka diperlukan hubungan intim. Hubungan intim inipun mengharuskan penis untuk masuk ke dalam vagina dan ejakulasi atau mengeluarkan sperma di dalam vagina.
Dimana pada saat itu, sel sperma akan 'berenang' menuju rahim dan akhirnya menuju tuba falopi untuk bertemu sel telur. Lalu berlangsunglah proses fertilisasi atau pembuahan. Sel telur yang dibuahi kemudian menuju rahim dan terjadilah proses implentasi atau penanaman diri. Jika berlanjut, maka kehamilan pun terjadi.
Sel telur hanya ada di masa subur, yaitu di 5 hari sekitar pertengahan siklus haid, jika siklus haid wanita 28 hari, maka masa subur jatuh pada hari ke 12-16 dihitung sejak hari pertama haid.
Demikian, semoga dapat dipahami. Silakan ditanyakan kembali Jika kurang jelas atau Jika ada pertanyaan lainnya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Lalu darah yang keluar tersebut merupakan implantasi seperti tanda awal kehamilan atau karena efek pil KB yang tidak teratur dok? Karena sebelumnya saya sangat jarang mengalami keluar darah diluar masa haid? Dan apakah ada kemungkinan untuk hamil?
Lalu darah yang keluar tersebut merupakan implantasi seperti tanda awal kehamilan atau karena efek peminuman pil KB yang tidak teratur dok? Karena sebelumnya saya sangat jarang mengalami keluar darah diluar masa haid?
Hai dok, 10 hari yang lalu saya saling bergesekan dan sperma di keluarkan hanya di sekitar vagina tidak di dalamnya, dan saat bergesekan saya posisi masa haid ke 8 hari mendekati hari suci, dan pada hari ke 10 setelah bergesekan saya kembali mengeluarkan darah, apakah itu tanda2 kehamilan atau apa? Dan pasca saya melakukan begresekan saya meminum pil KB secara tidak rutin, apakah saya bisa hamil walau hanya dengan bergesekan alat kelamin?
Hai dok, 10 hari yang lalu saya saling bergesekan dan sperma di keluarkan hanya di sekitar vagina tidak di dalamnya, dan saat bergesekan saya posisi masa haid ke 8 hari mendekati hari suci, dan pada hari ke 10 setelah bergesekan saya kembali mengeluarkan darah, apakah itu tanda2 kehamilan atau apa? Dan pasca saya melakukan begresekan saya meminum pil KB secara tidak rutin, apakah saya bisa hamil walau hanya dengan bergesekan alat kelamin?