February 15, 2019 19:12
Dijawab oleh
Galang Martin (dr)
Halo, terima kasih telah bertanya di Honestdocs
Untuk hasil lab anda mengatakan tumor yang anda alami merupakan Fibroadenoma Mammae (FAM) adalah salah satu jenis tumor jinak yang paling umum terjadi pada payudara. Fibroadenoma berbentuk bulat dengan batas tegas dan memiliki konsistensi kenyal dengan permukaan yang halus, serta ukurannya dapat membesar pada masa kehamilan. Tumor jinak ini biasanya tidak terasa sakit dan mudah bergeser saat disentuh. Penderita fibroadenoma kebanyakan adalah wanita berusia antara 15-35 tahun.
Penyebab terjadinya fibroadenoma mammae belum diketahui secara pasti. Akan tetapi, kejadian fibroadenoma mammae pada wanita sangat erat kaitannya dengan perubahan hormon estrogen. Selain itu Faktor resiko yang menambah seseorang untuk menderita penyakit FAM berupa:
1. usia
2. status perkawinan
3. paritas
4. berat badan
Berikut ini adalah beberapa upaya pencegahan untuk menurunkan faktor risiko fibroadenoma mammae:
- Menjaga pola hidup sehat agar IMT tetap normal
- Menikah di usia yang tepat (tidak terlalu muda atau terlalu tua)
- Periksakan payudara secara rutin
- Segera hubungi dokter ketika merasakan benjolan pada payudara
Beberapa upaya tersebut dapat membantu Anda untuk menurunkan risiko terjadinya fibroadenoma mammae. Jagalah kesehatan payudara Anda sebaik-baiknya dan jangan lupa untuk melakukan pemeriksaan payudara sendiri (SADARI) secara rutin.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat pagi Dokter, kemarin saya habis menjalani operasi payudara, dan hasil labnya sudah keluar tapi saya tdk ngerti bacanya, krn saya belum ktmu lagi dgn dokter yg menangani saya. berikut hasil labnya : "Mikroskopik: sediaan dengan keterangan berasal dari mammae dextra terdiri atas kepingan jaringan yg mengandung masa tumor fibroepitelial yg terbatas tersusun atas proliporasi stroma dan duktus / asinus dilapisi sel epitel luminal dan mioepitel yg membentuk dominasi pola intrakanal ikuler dan sebagian perikanal ikuler.Duktus sebagian melebar dgn epitel yg mengalami hiperplasia epitel tipe usual.Stroma sebagian besar fibromiksoid.Tampak gambaran adenosis dan duktus yg melebar kistik di luar masa tumor.Tidak tampak tanda ganas. Kesimpulan : Histologik sesuai dgn gambaran Fibroadenoma mamme dextra disertai gambaran Fibrocystic disease of the breast" saya berharap dokter bisa membantu menjelaskan kepada saya. terima kasih dokter.
Selamat pagi Dokter, kemarin saya habis menjalani operasi payudara, dan hasil labnya sudah keluar tapi saya tdk ngerti bacanya, krn saya belum ktmu lagi dgn dokter yg menangani saya. berikut hasil labnya : "Mikroskopik: sediaan dengan keterangan berasal dari mammae dextra terdiri atas kepingan jaringan yg mengandung masa tumor fibroepitelial yg terbatas tersusun atas proliporasi stroma dan duktus / asinus dilapisi sel epitel luminal dan mioepitel yg membentuk dominasi pola intrakanal ikuler dan sebagian perikanal ikuler.Duktus sebagian melebar dgn epitel yg mengalami hiperplasia epitel tipe usual.Stroma sebagian besar fibromiksoid.Tampak gambaran adenosis dan duktus yg melebar kistik di luar masa tumor.Tidak tampak tanda ganas. Kesimpulan : Histologik sesuai dgn gambaran Fibroadenoma mamme dextra disertai gambaran Fibrocystic disease of the breast" saya berharap dokter bisa membantu menjelaskan kepada saya. terima kasih dokter.