April 08, 2019 12:44
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
Selamat pagi,
terimakasih sudah menghubungi honestdocs
Penggunaan pil KB, baik teratur atau tidak, sedikit banyak mempengaruhi siklus menstruasi.
Dan biasanya setelah lepas KB, tubuh memerlukan waktu untuk kembali ke siklus menstruasi alami, kadang cepat, kadang berbulan-bulan.
Apabila sudah haid, cycloprogynova tidak perlu dikonsumsi.
Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk membantu menyeimbangkan hormon :
1. Miliki pola makan yang sehat: hindari junkfood dan makanan tinggi karbohidrat rendah nutrisi. Jaga keseimbangan nutrisi
2. Jaga berat badan di batas normal
3. Berhenti merokok
4. Hindari stress
5. Batasi asupan kopi dan alkohol
6. Berolahraga rutin
7. Miliki pola tidur yang teratur : hindari begadang atau kurang tidur
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Hai dok, saya mau konsul nih, jadi haid saya tidak teratur setelah stop minum pil kb di tengah jalan. Berhentinya di bulan Mei setelah itu bulan Juni saya tidak haid. Bulan Juli hingga Okt haid tapi November tida sama sekali. Saya konsul ke dokter spog tgl 9 Des dan diberikan cyclo progynova, tapi belum saya minum obat tsb saya haid hari itu juga. Jadi, gimana saya konsumsi obat ini krn saya keburu haid ? trims dok.
Hai dok, saya mau konsul nih, jadi haid saya tidak teratur setelah stop minum pil kb di tengah jalan. Berhentinya di bulan Mei setelah itu bulan Juni saya tidak haid. Bulan Juli hingga Okt haid tapi November tida sama sekali. Saya konsul ke dokter spog tgl 9 Des dan diberikan cyclo progynova, tapi belum saya minum obat tsb saya haid hari itu juga. Jadi, gimana saya konsumsi obat ini krn saya keburu haid ? trims dok.