October 13, 2019 01:28
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi, terima kasih atas pertanyaan Anda.
Apabila gatal hanya pada satu titik, kemudian tepinya terlihat jelas batas antara kulit yang gatal dan kulit yang sehat serta bagian tepinya lebih terlihat jelas atau menimbul dibanding bagian tengahnya, maka seperti itulah ciri-ciri kulit yang jamuran.
Rasanya gatal terutama saat berkeringat. namun ada kemungkinan lain dengan gejala dan tanda-tanda yang mirip seperti neurodermatitis dan psoriasis.
Oleh sebab itu, untuk memastikannya perlu dilakukan pemeriksaan secara langsung sebelum anda memutuskan menggunakan obat tertentu.
Saran untuk anda jangan menggaruk nya lagi, garukan akan memperparah kondisi nya. Garukan juga berpotensi untuk menyebarkan jamur ke bagian kulit lainnya Ketika anda menggaruk bagian kulit lainnya.
untuk rasa gatalnya Anda dapat meringankan dengan obat antihistamin seperti cetirizine, loratadine atau CTM.
Demikian, semoga membantu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Kaki saya seperti ini sejak 2 bulan lalu kira kira kenapa ya dok? Awalnya gatal terus saya garuk muncul benjolan kecil yg didalamnya seperti ada cairannya, karena saya gemas saya sobek benjolan itu dan cairannya keluar, tapi lama lama luka sobek itu gatal lagi dan tanpa sadar saya garuk sampe melebar seperti itu. Apakah saya kena jamur kulit?
Kaki saya seperti ini sejak 2 bulan lalu kira kira kenapa ya dok? Awalnya gatal terus saya garuk muncul benjolan kecil yg didalamnya seperti ada cairannya, karena saya gemas saya sobek benjolan itu dan cairannya keluar, tapi lama lama luka sobek itu gatal lagi dan tanpa sadar saya garuk sampe melebar seperti itu. Apakah saya kena jamur kulit?