April 03, 2019 21:28
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo selamat pagi :)
isi dari lubricen adalah HPMC Gel, jadi saudara boleh cari obat yang serupa dengan isi yang sama yaa.
namun saya sarankan sebaiknya kontrol kembali ke dokter mata untuk memeriksakan mata anda lebih lanjut ya.
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini:
1. hindari debu dan angin secara langsung ke mata
2. hindari paparan cahaya matahari yang terlalu lama
3. gunakan tetes mata pengganti secara rutin
bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter mata terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
bila ada yang kurang jelas silahkan tanyakan kembali yaa.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Halo dok, saya mau bertanya. Dulu saya terkena sitrus dan efeknya kena mata. Hampir 10 tahun say bergantung dengan obat Cendo Lilyter dan Lubricen Gel. Hampir 6 tahun saya tidak pernah kontrol karena saya berada di Kalimantan (jauh). Dulu, saya berobat ke rs Cicendo. Kata dokter waktu itu, saya akan bergantung dengan obat karena mata saya udah gak bisa keluarin air mata. Mata saya kering, sekalipun saya nangis gak ada air matanya. Setelah sekian lama tidak kontrol, saya pakai obat tetes mata dan lubricen gel. Saya apakan nama obat yang sama dengan kubricen karena katanya Cendo sudah todak produksi lubricen. Karena mata saya kana terasa perih kalau gak pakai jel lubricen. Terima kasih
Halo dok, saya mau bertanya. Dulu saya terkena sitrus dan efeknya kena mata. Hampir 10 tahun say bergantung dengan obat Cendo Lilyter dan Lubricen Gel. Hampir 6 tahun saya tidak pernah kontrol karena saya berada di Kalimantan (jauh). Dulu, saya berobat ke rs Cicendo. Kata dokter waktu itu, saya akan bergantung dengan obat karena mata saya udah gak bisa keluarin air mata. Mata saya kering, sekalipun saya nangis gak ada air matanya. Setelah sekian lama tidak kontrol, saya pakai obat tetes mata dan lubricen gel. Saya apakan nama obat yang sama dengan kubricen karena katanya Cendo sudah todak produksi lubricen. Karena mata saya kana terasa perih kalau gak pakai jel lubricen. Terima kasih