February 19, 2019 12:29
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Halo Terimakasih telah bertanya di HonestDocs.
Dari keluhan yang anda sampaikan ada beberapa hal yang perlu ditelaah lebih lanjut, yaitu:
- Sudah berapa hari kah demamnya?
- Demamnya dirasakan waktu kapan-kapan saja? apakah ada jam tertentu seperti sore dan malam hari ? atau sepanjang hari ?
- Untuk badan linu-linu nya apakah terjadi karena belakangan ada aktifitas fisik yang berlebihan ?
- Batuk nya sudah berapa lama ? apakah ada rasa dahak atau kering ? untuk pilek apakah ada juga ?
Pada dasarnya penyebab dari keluhan yang anda sebutkan tersebut bisa terjadi karena banyak kemungkinan, untuk penyakit-penyakit saluran pernafasan atas bisa menyebabkan batuk kering sampai dahak disertai dengan demam dan badan linu. Bisa juga disebabkan oleh infeksi dari bakteri atau pun virus yang terjadi dapat menyebabkan gejala-gejala yang anda rasakan tersebut, kemungkinan lain bisa juga disebabkan karena demam typhoid jika demam sering terjadi pada sore sampai malam hari dan membaik pada pagi hari..
Namun baiknya untuk memastikan apa penyebab yang mendasari, bisa dilakukan pemeriksaan lanjutan untuk memastikan terapi yang sesuai dengan yang terjadi pada badan anda. Untuk langkah awal bisa anda lakukan pemeriksaan secara langsung ke dokter untuk dilakukan pemeriksaan fisik dan pemeriksaan penunjang lainnya agar diagnosa bisa ditegakkan dan dilakukan terapi lebih lanjut ya..
Semoga informasi dari saya bermanfaat, dan salam sehat :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dokter, seluruh badan saya rasanya linu. Saya juga demam, pusing, batuk kering, dan juga tubuh saya kedinginan. Kira-kira saya sakit apa ya, dok?
Dokter, seluruh badan saya rasanya linu. Saya juga demam, pusing, batuk kering, dan juga tubuh saya kedinginan. Kira-kira saya sakit apa ya, dok?