April 23, 2019 05:54
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Selamat pagi bu
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Selamat atas kehamilannya,
Berapakah umur kehamilan ibu?
Batuk kering / berdahak?
Apakah ada keluhan lainnya?
Beberapa cara yang dapat ibu lakukan di rumah untuk membantu meredakan batuk
1. Banyak minum air putih
2. Hindari makanan yang terlalu manis / asam / kering / renyah (gorengan) / berlemak
3. Hindari minuman yang terlalu manis / asam
4. Kumur dengan air garam hangat / obat kumur
5. Teh chamomile
6. Gunakan vaporub pada dada, punggung dan telapak kaki
7. Gunakan humidifier, dapat ditambahkan dengan essential oil Peppermint
8. Perbanyak asupan buah - buahan
9. Berjemur di bawah sinar matahari 6.30 -8.00 pagi
10 Mengonsumsi madu / kunyit / wedang jahe
11. Dengan melakukan uap wajah : air panas di baskom yang sudah diteteskan dengan minyak kayu putih atau peppermint oil
Semoga informasi ini bermanfaat, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Semoga lekas sembuh
Semoga ibu dan bayi sehat sampai proses persalinan
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Usia kehamilan 36 minggu dok.. hanya batuk kering dan terasa gatal di tenggorokan. Sdh banyak minum air putih. Apa tidak ada sirup obat batuk buat bumil gt dok.. ? Apa OBH combi sirup boleh buat bumil ? Terima kasih
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo bu,
terima kasih jawabannya
Biasanya batuk kering pada kehamilan dapat disebabkan karena alergi, daya tahan tubuh rendah, polusi, asma atau infeksi virus.
OBH combi hanya ada yang OBH combi batuk berdahak, atau OBH combi Batuk plus Flu
OBH combi batuk berdahak berisi : Succus liquiritiae extract, ammonium chloride, anise oil,ammonium liquid,menthol crystal, peppermint oil,etyl alcohol
Obat batuk kering untuk ibu hamil adalah obat yang mengandung dextrometorphan
Saya sarankan ibu mencoba saran lain yang saya berikan diatas : (teh madu, vicks vaporub, dll) sebelum mencoba makan
obat.
Semoga informasi ini bermanfaat, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Pagi dok... sdh 4 hari saya batuk. Obat apa yg cocok untuk saya dan apakah obatnya aman untuk orang hamil ?
Pagi dok... sdh 4 hari saya batuk. Obat apa yg cocok untuk saya dan apakah obatnya aman untuk orang hamil ?