March 06, 2019 06:57
Dijawab oleh
Tim Medis HonestDocs
Selamat sore.
Terima kasih telah menggunakan layanan konsultasi dokter online di HonestDocs.id.
Penyakit kulit memiliki banyak kesamaan keluhan antara satu dengan lainnya sehingga perlu dilakukan pemeriksaan secara langsung baik dengan pemeriksaan fisik dan ataupun pemeriksaan penunjang untuk memastikan penyebab keluhan tersebut. Ada banyak penyebab keluhan bintik pada kulit yang tak terasa gatal. Sayangnya anda kurang menjelaskan bagaimana karakteristik bintik kulit tersebut misalnya ukuran, konsistensi, dan lain sebagainya. Berikut ini adalah beberapa penyebab keluhan bintik pada kulit yang tak gatal dan sewarna dengan kulit:
- Kutil atau veruka vulgaris merupakan salah satu penyakit akibat virus yang menyebabkan keluhan bintik pada kulit yang sewarna dengan kulit.
- Moluskum kontagiosum juga menyebabkan keluhan bintik pada kulit yang sewarna dengan kulit dan tak gatal. Biasanya bintik memiliki lekukan di bagian atasnya yang berisi massa putih.
- Skin tag atau pertumbuhan pada kulit juga bisa menyebabkan keluhan bintik pada kulit yang sewarna dengan kulit dan tak gatal.
- Penyebab lainnya
Karena banyaknya kemungkinan penyebab membuat pentingnya dilakukan pemeriksaan secara langsung oleh dokter agar tak terjadi kesalahan penentuan diagnosis. Pengobatan tergantung dari penyebab keluhan.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat pagi dok, saya ingin bertanya. kulit saya pada bagian tangan muncul bintik bintik kecil yang warnanya sama dengan kulit tetapi tidak gatal. Awalnya hanya muncul sedikit, namun setelah beberapa bulan kemudian mulai banyak hingga di kedua tangan saya. Lalu obat apa yang dibutuhkan? Dan bagaimana cara menghilangkannya? Dan apabila harus ke dokter harus spesialis atau ke klinik apa? dan berapa biayanya? terima kasih atas jawabannya.
Selamat pagi dok, saya ingin bertanya. kulit saya pada bagian tangan muncul bintik bintik kecil yang warnanya sama dengan kulit tetapi tidak gatal. Awalnya hanya muncul sedikit, namun setelah beberapa bulan kemudian mulai banyak hingga di kedua tangan saya. Lalu obat apa yang dibutuhkan? Dan bagaimana cara menghilangkannya? Dan apabila harus ke dokter harus spesialis atau ke klinik apa? dan berapa biayanya? terima kasih atas jawabannya.