May 29, 2019 12:31
Dijawab oleh
Catherina (dr)
Selamat malam, perkenalkan saya dr. Catherine ya.
Sebelumnya saya butuh informasi lebih mengenai kondisi anda.
- Apa jenis kelamin anda? Berapakah usia anda?
- Kapan mulai gejala timbul?
- Untuk kelemahan, hanya di kaki kiri atau kaki dan tangan lain ada yang terkena?
- Operasi apa yang akan dilakukan dalam waktu dekat ini? Apa anda tau nama Operasi nya yang lebih spesifik?
- Apakah dokter pernah memberi tahu diagnosis pasti anda?
Semoga pertanyaan di atas dapat dijawab dulu ya sehingga saya bisa meruncingkan kondisi anda saat ini.
Terima kasih .
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
laki laki umur 26 tahun dok
Dijawab oleh
Catherina (dr)
Terima kasih pak informasinya.. bagaimana dengan informasi yang lain? Dan apakah ada pemeriksaan penunjang lain yang bisa difotokan?
Terima kasih.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Ada dok hasil ct scan
Dijawab oleh
Catherina (dr)
Ya bila bisa difotokan ya pak, dan saya tunggu jawaban dari pertanyaan-pertanyaan saya yang lain:
Kapan gejala mulai timbul?
- kelemahan kaki di kaki kiri saja atau yang lain juga?
- Operasi apa yang direncanalan dilakukan?
-Apa diagnosis dari dokter?
Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
bgaimna cara kirim fotonya dok. Pertama timbul benjolan pada bulan 02-2019 akhir dok dan tdk lama kaki kiri ikut melemah dan susah digerakkan dan tulang ekor jga kdang sakit dok
bgaimna cara kirim fotonya dok. Pertama timbul benjolan pada bulan 02-2019 akhir dok dan tdk lama kaki kiri ikut melemah dan susah digerakkan dan tulang ekor jga kdang sakit dok
Dijawab oleh
Catherina (dr)
Di bagian kolom untuk mengetik, ada tulisan “lampirkan gambar” pak untuk mengirim gambar. Bisa anda fotokan CT scan nya dan bila bisa di cahaya yang terang agar baik hasilnya.
Baik pak Terima kasih informasinya.
Begini pak, pada kasus tumor/benjolan, operasi akan dilakukan, antara untuk mencoba mengambil benjolan, atau untuk mengambil saja sebagian jaringannya, untuk nanti diperiksakan di laboratorium untuk mengatahui secara pasti, apakah jenis benjolan tersebut. Apakah ganas atau jinak, apakah harus melakukan pengobatan lanjutan seperti kemoterapi apabila hasilnya ganas.
Untuk itu memang harus diketahui terlebih dahulu, manakah yang dokter anda maksudnya, untuk mengambil benjolan, atau untuk mengambil jaringan nya?
Prosedurnya pun berbeda. Namun biasanya bila di kepala, operasi cukup besar karena bius yang dipakai adalah bius umum.
Untuk sekarang ini yang bisa anda lakukan adalah, bila anda merasa nyeri, minum obat penahan nyeri dulu pak, bila dokter sudah meresepkan, bisa diinfokan obat apa yang diberikan.
Kemudian untuk memperbaiki kondisi, anda bisa membaca novel-novel motovasi agar kondisi psikis anda tidak ngedrop, atau mencoba untuk menonton film yang menginspirasi.
Saya turut prihatin dengan kondisi anda, namun semoga anda bisa tetap semangat walaupun dengan kondisi kaki anda belum bisa pulih.
Semoga anda berangsur-angsur bisa membaik ya pak.
Semoga informasi saya membantu, bila ada pertanyaan lagi boleh diungkapkan pak. Terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Sdah sya kirim foto dan hasil ct scannya dok.
Dijawab oleh
Catherina (dr)
Maaf pak, hasil foto nya belum dapat diterima. Mohon bisa dicoba dikirim ulang ya Pak.
Terima kasih .
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok sya terkena metastasis dan benjolan diatas kepala dan tempurung kepala sya. terjadi kebocoran atau kerusakan dan kaki sebelah kira sya susah digerakkan dan sya skrn mengalami kepincangan jika ingin berjalan dan rencana akan melakukan oporasi dalam waktu dekat ini apakah stelah oporasi nnti kaki sya akan bisa menbaik dan normal kembali dok dan oporasinya lama ngk dok?🙏🙏
Dok sya terkena metastasis dan benjolan diatas kepala dan tempurung kepala sya. terjadi kebocoran atau kerusakan dan kaki sebelah kira sya susah digerakkan dan sya skrn mengalami kepincangan jika ingin berjalan dan rencana akan melakukan oporasi dalam waktu dekat ini apakah stelah oporasi nnti kaki sya akan bisa menbaik dan normal kembali dok dan oporasinya lama ngk dok?🙏🙏