February 22, 2020 05:34
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat pagi, terimakasih atas pertanyaan Anda.
Ini kehamilan Anda yang keberapa?
Berapa usia saat ini?
Apabila anda sudah melakukan tespek dan hasilnya negatif pada saat ini, maka Hasil tersebut belum bisa menjadi patokan. Masih terlalu dini untuk menyimpulkan.
Oleh sebab itu diperlukan pemeriksaan ulang sekitar 1 minggu lagi ya.
Apapun jenis kehamilannya akan menghasilkan tespek yang positif.
Penentuan hamil anggur, hamil kosong, ektopik, atau hamil normal hanya bisa diketahui melalui pemeriksaan oleh dokter kandungan setelah hasil tespek Anda positif.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
Halo untuk tanda2 kehamilan memang dapat berupa telat haid, selain itu dapat disertai keluhan mual muntah, kram perut, perubahan pada payudara hingga munculnya flek2. Adapun untuk memastikan diperlukan pemeriksaan seperti testpack dan usg. Jika hasil testpack negatif maka anda dapat mengulang 1 mgg lg jika telat haid masih terjadi. Jika hasil negatif dan perut bertambah besar atau disertai keluhan lain sebaiknya periksakan ke dokter utk evaluasi lebih lanjut seperti dgn usg atau lainnya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Hi dok. September 2019 aku keguguran pada usia kandungan 12 minggu. Lalu haid : Oktober tanggal 12, November tanggal 13, Desember tanggal 14, Januari tanggal 12, dan Februari belum haid sampai hari ini. Coba testpack hasilnya negatif. Tapi perut membesar dan terdapat jerawat serta bulu di perut, jika di lihat dari kaca seperti bergaris. Jadi apakah yang sedang saya alami? Hamil normal? hamil anggur? Atau hamil ektopik? Hamil kimiawi dan atau kista ovarium? Terimakasih dok
Hi dok. September 2019 aku keguguran pada usia kandungan 12 minggu. Lalu haid : Oktober tanggal 12, November tanggal 13, Desember tanggal 14, Januari tanggal 12, dan Februari belum haid sampai hari ini. Coba testpack hasilnya negatif. Tapi perut membesar dan terdapat jerawat serta bulu di perut, jika di lihat dari kaca seperti bergaris. Jadi apakah yang sedang saya alami? Hamil normal? hamil anggur? Atau hamil ektopik? Hamil kimiawi dan atau kista ovarium? Terimakasih dok