May 10, 2019 07:44
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat pagi
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu diketahui
- umur dan jenis kelamin
- keluhan apa saja yang dimiliki?
- sudah berapa lama memiliki gangguan asam lambung?
- obat apa saja yang digunakan saat ini?
- apakah sering terlambat makan / melewati jam makan?
- apakah ada muntah atau disertai darah?
Untuk periksa, dapat ke dokter umum, atau dokter spesialis penyakit dalam, atau bila gejalanya sangat berat, dapat periksa ke dokter penyakit dalam subspesialisasi gastroenterologi.
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat pagi, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Sekedar menambahkan, untuk penyakit lambung bisa berobat ke dokter umum, jika butuh pemeriksaan lebih lanjut atau kasus sudah berat akan dirujuk kepada dokter spesialis penyakit dalam.
Apabila ada di kota anda, spesialis penyakit dalam (K) GEH (Konsultan GastroEnteroHepatologi).
Semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya mau tanya, klo penyakit lambung, saya hrs berobat kepada dokter apa? Tks
Saya mau tanya, klo penyakit lambung, saya hrs berobat kepada dokter apa? Tks