March 18, 2019 06:57
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
halo, jadi keluhan yang anda alami adalah gatal yang dimulai pada selangkangan dan menjalar hingga area kelamin ya.
sudah berapa lama anda mengalami keluhan itu?
apakah anda menggunakan produk atau obat tertentu?
apakah sudah pernah diperiksakan ke dokter sebelumnya?
untuk keluhan gatal2 di area selangangkan sendiri dapat disebabkan oleh beberapa hal seperti
-infeksi jamur umumnya disertai ruam kemerahan terutama pada bagian tepi nya
-infeksi oleh virus yang dapat disertai lenting2 atau bentol berisi cairan
-dermatitis atau peradangan pada kulit, kondisi ini dapat dipicu oleh kontak dengan produk tertentu atau iritasi akibat menggaruk
untuk memastikan penyebab keluhan yang anda alami sendiri, ada baiknya anda memeriksakan kondisi langsung ke dokter karena penanganan untuk setiap kondisi dapat berbeda.
untuk sementara sebaiknya
-jaga kebersihan tubuh dengan mandi 2x sehari
-hindari mengenakan pakaian yang terlalu ketat
-gunakan pakaian dalam yg terbuat dari katun sehingga dapat menyerap keringat
-hindari menggaruk terlalu kencang yang dapat memicu terjadinya infeksi sekunder.
semoga informasi di atas bermanfaat. terima kasih
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, saya berusia 22 tahun dan mengalami masalah pada selangkangan saya yang sering terasa gatal bahkan sampai ke bibir vagina saya sehingga saya sering menggaruknya dan rasanya panas. Lalu ada bentol seperti digigit nyamuk. Apa penyebabnya ya dok dan bagaimana cara mengobatinya?
Dok, saya berusia 22 tahun dan mengalami masalah pada selangkangan saya yang sering terasa gatal bahkan sampai ke bibir vagina saya sehingga saya sering menggaruknya dan rasanya panas. Lalu ada bentol seperti digigit nyamuk. Apa penyebabnya ya dok dan bagaimana cara mengobatinya?