January 31, 2020 18:49
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
bila sperma tidak masuk ke dalam vagina, maka kehamilan tidak akan terjadi apalagi pasangan anda sedang haid. dinding rahimpun luruh saat haid terjadi
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat sore,
Bila berhubungan tsnpa penrtrasi dan saat haid, maka tidak bisa hamil ya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vina Amanda (MBBS)
Halo selamat sore,
Terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Kehamilan hanya dapat terjadi apabila terjadi pembuahan dimana sel telur bertemu dengan sperma. Dalam situasi yang Anda gambarkan, peluang untuk hamil tidak dapat terjadi karena hanya melakukan hubungan petting dalam batasan luar saja dan ejakulasi dilakukan diluar. Selain itu, pasangan Anda juga berada pada kondisi haid dimana merupakan masa-masa kering.
Namun jika ada sperma yang tidak sengaja masuk atau Anda melakukan hubungan seksual yang bersifat penetratif, maka peluang untuk hamil tetaplah ada meskipun sangat kecil.
Bila sedang tidak merencanakan kehamilan, sebaiknya menggunakan pengaman kondom atau pilihan kontrasepsi KB.
Semoga membantu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok, beberapa hari lalu saya berhubungan badan dengan pasangan saya, tanpa penetrasi, hanya petting atau menggesekkan saja, pasangan saya pun masih perawan, pasangan saya sedang dalam kondisi haid dan saya pun ejakulasi diluar tepatnya dibawah perutnya, saya melakukannya di haid hari ke 3, dengan siklus tiap 26 hari, apakah bisa hamil dok?
Dok, beberapa hari lalu saya berhubungan badan dengan pasangan saya, tanpa penetrasi, hanya petting atau menggesekkan saja, pasangan saya pun masih perawan, pasangan saya sedang dalam kondisi haid dan saya pun ejakulasi diluar tepatnya dibawah perutnya, saya melakukannya di haid hari ke 3, dengan siklus tiap 26 hari, apakah bisa hamil dok?