February 15, 2019 15:46
Dijawab oleh
Galang Martin (dr)
Halo, terima kasih telah bertanya di Honestdocs
Baik berdasarkan keluhan yang saudara sampaikan kemungkinan Bapak anda mengalami Gangguan Mental Organik (GMO) dimana dapat disebabkan oleh kondisi diabetes yang bapak anda derita, namun untuk mendiagnosis penyakit tersebut diperlukan pemeriksaan langsung oleh dokter spesialis Jiwa atau dapat pergi ke dokter spesialis saraf untuk menyingkirkan kemungkinan kelainan sistem saraf yang diderita oleh bapak anda. Untuk tingkat keparahan nya sangat beragam tergantung dari hasil pemeriksaan fisik. Untuk menghadapi hal tersebut sebaiknya Anda beserta keluarga anda tetap memberikan dukungan, contoh: tetap menyediakan makanan namun untuk tetap menjaga gula darah Bapak anda, pastikan Bapak anda tetap mengkonsumsi obat anti diabetes secara rutin dan teratur. Semoga membantu dan lekas sembuh
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat Pagi Dok Perkenalkan nam saya Ahmad Basuki..saya mau konsul seputar diabetes melitus yang sudah lama dialami oleh Bapak saya. Saat ini kondisinya semakin parah dok, beliau tidak bisa membedakan mana makanan dan yang bukan makanan. Daya ingatnya juga sudah hilang. Beliau tidak bs menahan lapar, suka marah jika dilarang makan (karena beliau diharuskan diet). Akhirnya kita sekeluarga pernah membebaskan beliau, dan kita sengaja untuk tidak menyediakan makanan di rumah. Mungkin beliau merasa tidak ada makanan dirumah, bapak saya pernah sampai mengais tempat sampah untuk mencari makanan. dan pernah juga hampir makan deterjen cucian yang digantung di dalam plastik. Kita sekeluarga sudah kebingungan menghadapi bapak, bagaimana ya dok caranya menghadapi orang dengan penyakit seperti bapak saya itu? lalu sebenarnya apa yang terjadi dengan bapak saya? apakah tingkat keparahannya sudah akut? Terima kasih dokter, mohon untuk bisa menjelaskan. Salam. Ahmad B.
Selamat Pagi Dok Perkenalkan nam saya Ahmad Basuki..saya mau konsul seputar diabetes melitus yang sudah lama dialami oleh Bapak saya. Saat ini kondisinya semakin parah dok, beliau tidak bisa membedakan mana makanan dan yang bukan makanan. Daya ingatnya juga sudah hilang. Beliau tidak bs menahan lapar, suka marah jika dilarang makan (karena beliau diharuskan diet). Akhirnya kita sekeluarga pernah membebaskan beliau, dan kita sengaja untuk tidak menyediakan makanan di rumah. Mungkin beliau merasa tidak ada makanan dirumah, bapak saya pernah sampai mengais tempat sampah untuk mencari makanan. dan pernah juga hampir makan deterjen cucian yang digantung di dalam plastik. Kita sekeluarga sudah kebingungan menghadapi bapak, bagaimana ya dok caranya menghadapi orang dengan penyakit seperti bapak saya itu? lalu sebenarnya apa yang terjadi dengan bapak saya? apakah tingkat keparahannya sudah akut? Terima kasih dokter, mohon untuk bisa menjelaskan. Salam. Ahmad B.