March 18, 2019 07:56
Dijawab oleh
Scientia Inu Kirana (dr. )
Halo selamat pagi terimakasih telah menghubungi honestdocs
Jerawat atau acne vulgaris yang disebabkan oleh hormonal yaitu peningkatan kadar testosterone pada pria dan penurunan kadar hormon estrogen dibawah normal pada wanita (hamil,menopause).
Apabila Anda merencakan kehamilan dalam waktu dekat maka obat derivate vitamin A (isoretinoid) tidak boleh digunakan karena berpotensi menyebabkan gangguan janin (teratogenic) dan kelahiran premature.
Terkait dengan suplementasi hormonal seperti estril estradiol untuk menstabilkan hormon juga tidak diperkenankan sebelum berkonsultasi ke dokter kandungan terlebih dahulu . Suplementasi mineral vit D, zinc, probiotik aman digunakan selama promil dalam dosis sesuai advis dokter (dosis terapi).
Zinc picolinate lebih mudah diserap oleh tubuh dibandingkan zinc gluconate.
Semoga informasi ini bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Selamat malam Dokter yang terhormat, Usia saya 25 tahun, saya ada keluhan dengan jerawat yang muncul dari hormonal. saya melakukan eat clean menggunakan deriv vit.A dari Dermatologist. Saya tidak bisa minum obat seperti accutane atau antibiotik, krn saya berencana untuk hamil. bolehkah saya mengonsumsi vitamin atau suplemen u/ menstabilkan hormon dalam tubuh saya? dari produk berikut : Vit D, Zinc, Vit C, Omega 3, Probiotik...manakah yang bisa saya konsumsi dan aman untuk jangka waktu tang panjang sampai masa kehamilan saya nanti? lalu, apa bedanya Zinc Picolinate dan Gluconate? Terima kasih atas waktunya dok
Selamat malam Dokter yang terhormat, Usia saya 25 tahun, saya ada keluhan dengan jerawat yang muncul dari hormonal. saya melakukan eat clean menggunakan deriv vit.A dari Dermatologist. Saya tidak bisa minum obat seperti accutane atau antibiotik, krn saya berencana untuk hamil. bolehkah saya mengonsumsi vitamin atau suplemen u/ menstabilkan hormon dalam tubuh saya? dari produk berikut : Vit D, Zinc, Vit C, Omega 3, Probiotik...manakah yang bisa saya konsumsi dan aman untuk jangka waktu tang panjang sampai masa kehamilan saya nanti? lalu, apa bedanya Zinc Picolinate dan Gluconate? Terima kasih atas waktunya dok