May 11, 2019 11:23
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat pagi
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu diketahui
- selain demam, apakah ada keluhan / gejala lainnya seperti batuk, pilek, dll?
- apakah batuk berdahak atau batuk kering?
Beberapa hal yang dapat coba dilakukan untuk mengatasi batuk
1. gunakan humidifier, dapat dicampur dengan peppermint oil (sehingga membantu melegakan pernafasan)
2. berkumur dengan air garam hangat
3. banyak minum air putih
4. Gunakan vaporubs di dada, punggung dan telapak kaki
5. Menjauhkan diri dari sumber debu dan asap, atau dapat menggunakan masker wajah
6. Pastikan tidak melewati jam makan
7. Hindari makanan yang terlalu manis, asam, berlemak, kering dan renyah, karena dapat menimbulkan rasa mual dan merangsang batuk
8. Perhatikan asupan gizi
9. Cukup beristirahat
10. Lakukan uap : isi baskom dengan air panas, kemudian dapat ditetes dengan minyak kayu putih / peppermint oil, uapkan wajah dengan jarak cukup dekat dengan uap sekitar 10 menit
11. Perbanyak asupan sayur dan buah
12. Gunakan obat batuk sesuai jenis : batuk kering atau batuk berdahak
13 Hindari rokok dan alkohol
14. Berjemur di bawah sinar matahari 6.30-8.00 pagi
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Semoga lekas sembuh
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat pagi, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu saya tanyakan terlebih dahulu.
Apakah jenis kelamin anda dan berapa usia anda ?
Sudah berapa lama anda batuk berdahak?
Sudah berapa hari anda mengkonsumsi obat antibiotiknya?
Apakah anda juga demam?
Beberapa pertanyaan diatas dapat lebih menjelaskan kondisi anda. Saya tunggu ya jawabannya.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat siang,
Saya menganjurkan agar Anda menyelesaikan konsumsi obat yang telah diresepkan oleh dokter. Batuk memang tidak bisa cepat sembuhnya, tergantung penyebabnya. Oleh sebab itu, apabila obat sudah dikonsumsi setidaknya 3 hari, namun keluhan tak membaik, maka akan lebih baik jika dikonsultasikan ulang.
Adapun keluhan keluar air kencing ketika batuk, maka hal itu memang terkadang bisa terjadi, terutama pada wanita. Tak heran, karena pada saat batuk, terjadi guncangan yang kuat sehingga 'pintu' keluar saluran kemih menjadi terbuka dan keluarlah air seni.
Jadi, masalah tersebut akan hilang ketika batuknya mereda.
Beberapa tips untuk meringankan batuk:
- Banyak minum, naik air putih ataupun jus buah
- Konsumsi makanan yang ramah tenggorokan, misalnya buah segar, sayuran berkuah (bening)
- Hindari makanan yang menyebabkan iritasi, seperti kerupuk, keripik, goreng-gorengan, dsb.
- Hindari asap rokok
- istirahat yang cukup
- makan teratur
Demikian jawaban dari saya, semoga membantu.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Bila anda sudah memeriksakan ke dokter mengenai batuk anda dan sudah diberi obat batuk dan antibiotik, maka saya anjurkan untuk mengkonsumsi obatnya sampai habis terlebih dahulu, karena butuh waktu agar bisa sembuh dan infeksi tenggorokan dapat teratasi.
Mengenai kencing saat batuk, ini dikenal dengan stress incontinesia. Ini disebabkan oleh kelemahan otot dalam panggul, sehingga otot yang berfungsi menutup kandung kemih menjadi lemah. Saat anda batuk, terjadi peningkatan tekanan di dalam perut, yang menyebabkan kencing tertekan keluar. Stress incontinensia dikaitkan dengan usia tua, dan beberapa hal lain seperti mutipara/ mempunyai anak banyak.
Anda dapat melakukan kegel exercise untuk menguatkan otot panggul dalam anda untuk mengurangi gejala stress incontinensia tersebut.
Sekian jawaban dari saya, semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya sdh dua hr batuk di sertai lendir.kalau batuk keluar kencing, apa obatnya dan bgmn solusinya?saya sdh k dokter, tapi dokter hanya memberikan obat batuk sj dan antibiotik
Saya sdh dua hr batuk di sertai lendir.kalau batuk keluar kencing, apa obatnya dan bgmn solusinya?saya sdh k dokter, tapi dokter hanya memberikan obat batuk sj dan antibiotik