September 09, 2019 20:43
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo,
selamat malam, terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Sebelumnya ada beberapa hal yang perlu diketahui
- apakah anda sering melewati jam makan?
- apakah anda sering kurang tidur?
Menurut rekomendasi American Heart Association :
Tekanan darah normal : sekitar 90/60 mmHg hingga 120/80 mmHg
Tekanan darah pre hipertensi : sekitar 120/80 mmHg dan 139/89 mmHg
Hipertensi : 130/80 mmHg atau lebih
Dari informasi yang diberikan, tekanan darah anda masih termasuk normal
Semoga informasi ini bermanfaat, silahkan tanyakan kembali bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ahmad Muhlisin (dr)
Selamat malam, Terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Berdasarkan standar internasional yang ada, maka tekanan darah Anda termasuk dalam batas normal.
Sebagaimana telah dijelaskan oleh dokter Vivi di atas. Satu hal yang terpenting adalah jika anda tidak memiliki gejala apapun misalnya sering pusing sering merasa Lemas atau apapun itu maka Tentu saja itu merupakan tanda bahwa tekanan darah anda tidak ada masalah artinya normal-normal saja.
Untuk menjaga agar tekanan darah selalu normal dan tubuh senantiasa sehat, maka selalu terapkanlah pola hidup yang sehat seperti:
- istirahat yang cukup yakni dengan tidur malam sebanyak 8 jam atau minimal 6 jam
- makan teratur setidaknya tiga kali sehari dengan gizi seimbang
- banyak minum air putih dengan jumlah minimal yaitu 8 gelas air per hari
- kemudian Jangan lupa untuk rajin berolahraga setidaknya 3 kali dalam seminggu dengan durasi masing-masing sebanyak 30 menit.
Demikian dari saya semoga bermanfaat.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat malam, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Tekanan anda masih normal, meskipun sedikit mengarah ke tensi rendah. Banyak hal yang menyebabkan hipotensi, antara lain, kekurangan cairan/ dehidrasi, perdarahan, kelainan hormon seperti hipotiroid atau hipokortisolemia, atau gangguan neurologis.
Untuk mencegahnya, secara umum ada beberapa hal yang dapat dilakukan, antara lain, minum air putih yang cukup setiap hari minimal 2L/ hari disesuaikan dengan aktivitas Anda, makan yang cukup dan bergizi, olahraga teratur minimal 3 kali seminggu dengan durasi 15-30 menit. Apabila Anda sering mengalami pandangan yang tiba-tiba gelap saat berdiri atau bangun tidur disarankan untuk jangan langsung berdiri, bangun perlahan, duduk terlebih dahulu, baru berdiri.
Demikian penjelasan dari saya, semoga membantu. Silakan bertanya kembali apabila ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dok tekanan darah saya 101/67 untuk usia 23 tahun apa kah normal?
Dok tekanan darah saya 101/67 untuk usia 23 tahun apa kah normal?