August 10, 2019 17:19
Dijawab oleh
Vivi Kadarusman Tom (dr., Dipl.CIBTAC, CHt)
Halo
selamat sore
terima kasih sudah menghubungi honestdocs
Apakah cycloproginova ini merupakan resep dokter?
cycloproginova merupakan obat yang yang mengandung kombinasi hormon progesteron dan estrogen,
Biasanya cycloproginova dimulai dari obat yang bertanda start/mulai dan diminum setiap hari mengikuti anak panah (dengan jumlah obat 21 butir)
Obat ini biasanya diminum pada hari ke 5 siklus haid, dimana hari pertama mendapatkan haid merupakan hari pertama perdarahan haid
Sebaiknya penggunaan obat ini harus dibawah pengawasan dokter agar dosisnya disesuaikan dengan dokter yang memeriksa anda
Semoga informasi ini membantu, silahkan kembali bertanya bila kurang jelas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Ferdy (dr)
Selamat sore, terima kasih telah menghubungi honestdocs.
Cyclo progynova tersebut apakah diresepkan oleh dokter kandungan?
Apakah anda menggunakan kb/alat kontrasepsi.
Untuk terapi hormon tersebut, biasanya setelah haid anda bisa menghentikan minum cyclo prgynova tersebut dan kontrol kembali ke dokter spesialis kandungan (obsgyn).
Cyclo progynova merupakan sintesis hormon estrogen dan progesteron yabg digunakan untuk kondisi amenore primer maupun sekunder serta haid yang tidak teratur.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Reza Shahab (dr. )
Hai terima kasjh sudah bertanya di honestdocs
Hal tersebut bersifat hormonal, untuk penggunaan obat tersebut jika sudah mens disarankan untuk kembali ke semula dan saran untuk tidak dikonsumsi kembali
Lakukan pola hidup sehat, seperti olahraga, pola makan sehat, pekerjaan yg berat disarankan untuk dihindari
Untuk penggunaan obat disarankan untuk konsultasikan kembali ke dokter yg memberikan obat tersebut, dikarenakan kami belum mendapatkan penjelasan yg lebih spesifik lagi
Semoga bermanfaat
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya Perempuan, umur 22 tahun dan sudah menikah. Dok, saya mau tanyaa. Kmrn saya di kasih obat cyclo progynova.. Karna mestruasi saya tidak teratur sekali, bahkan 8 bulan ini saya blm dapet menstruasi. Tapi saya lupa untuk menanyakan cara pemakaian. Bilaa nanti semisalnya saya 2-3 hari kedepan itu mestruasi apakah saya tetap meminum obatnya / meneruskan sesuai urutannya atau bagaimana? Dan kalo misalkan saya sudah selesai menstruasi saya masih harus mengkonsumsi nya atau bagaimana?
Saya Perempuan, umur 22 tahun dan sudah menikah. Dok, saya mau tanyaa. Kmrn saya di kasih obat cyclo progynova.. Karna mestruasi saya tidak teratur sekali, bahkan 8 bulan ini saya blm dapet menstruasi. Tapi saya lupa untuk menanyakan cara pemakaian. Bilaa nanti semisalnya saya 2-3 hari kedepan itu mestruasi apakah saya tetap meminum obatnya / meneruskan sesuai urutannya atau bagaimana? Dan kalo misalkan saya sudah selesai menstruasi saya masih harus mengkonsumsi nya atau bagaimana?