April 08, 2019 14:24
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat sore, terima kasih telah menghubungi Honestdocs.
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu digali terlebih dahulu. Apa jenis kelamin anda dan berapakah usia anda? Kapan benturan itu anda alami? Apakah setelah kejadian anda dipastikan tidak mempunyai perdarahan pada otak anda ? Apakah anda sering terbayang bayang peristiwa benturan tersebut dan itu membuat anda takut? Apakah ada keluhan lain selain itu paska trauma tersebut? Apakah sekarang anda sering kejang?
Dari keluhan yang anda ceritakan, bahwa anda sering mimpi kejadian sebelumnya sampai sulit tidur, dapat berupa gejala PTSD/ Post traumatic Stress Disorderm yang mempunyai cici khas anxietas dan adanya flashback/ bayang bayang kejadian tersebut. Bila ini sangat mengganggu kualitas hidup anda, saya sarankan untuk konsultasi dengan dokter spesialis jiwa/ psikiater mengenai keluhan anda dan pilihan terapi yang dapat anda terima.
Sekian jawaban dari saya, semoga bermanfaat. Silahkan menambahkan informasi diatas bila perlu agar kami dapat lebih memahami kondisi anda.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Saya belum pernah alami kejang seperti itu seumur hidup saya dok, hanya saat ada benturan itu saja saya alami kejang seperti itu. Yg saya alami sekarang gangguan tidu, tidak nyenyak sering sekali begerak balik kanan dan kiri, dan mimpi seperti kejadian sebelumnya . Gimana menurut dokter? saya sudah periksa ct scan dok, apa dokter mau kalau saya kirimkan foto hasil ct scannya ? mungkin lewat email pribadi dokter agar bisa lihat apa yang di alami kepala saya sekarang ini. trims
Saya belum pernah alami kejang seperti itu seumur hidup saya dok, hanya saat ada benturan itu saja saya alami kejang seperti itu. Yg saya alami sekarang gangguan tidu, tidak nyenyak sering sekali begerak balik kanan dan kiri, dan mimpi seperti kejadian sebelumnya . Gimana menurut dokter? saya sudah periksa ct scan dok, apa dokter mau kalau saya kirimkan foto hasil ct scannya ? mungkin lewat email pribadi dokter agar bisa lihat apa yang di alami kepala saya sekarang ini. trims