April 05, 2019 09:38
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo, selamat pagi, terima kasih telah menghubungi HonestDocs.
Sebelumnya, ada beberapa hal yang perlu kami gali terlebih dahulu,
-berapakah usia Anda dan jenis kelamin Anda?
- sejak kapan nyeri tersebut dirasakan?
- Apakah disertai dengan nyeri saat kencing/ berkemih?
- Apakah frekuensi kencing jadi meningkat/ anyang-anyangan?
- Apakah hanya dirasakan di sebelah kiri atau 2 belah pinggang?
- APakah dirasakan seperti pegal/ nyeri seperti ditusuk2?
- apakah dirasakan terus-menerus atau hilang timbul? atau saat posisi tertentu?
- Apakah ada keluhan penyerta seperti demam?
Mohon sertakan informasi tambahan diatas agar kami dapat lebih memahami kondisi Anda.
Nyeri pada perut bawah kanan/ kiri dapat disebabkan banyak hal
1. Ketegangan otot
2. Batu ginjal/ cedera saluran kemih
3. Penyakit radang panggul/ Infeksi organ reproduksi
4. Kehamilan ektopik
5. Kista / endometriosis
6. Tumor
Kemungkinan penyebab nyeri perut kiri sangat banyak, dan ini memerlukan anamnesis, pemeriksaan fisik yang lebih komprehensif, dan pemeriksaan penunjang seperti rontgen atau USG untuk menentukan diagnosisnya.
Apabila setelah selesai haid belum berhubungan, maka tidak akan terjadi kehamilan. Apabila masih ragu, Anda dapat mengkonfirmasi dengan tespek atau memeriksakan ke dokter kandungan.
Demikian penjelasan dari saya, semoga membantu. Silakan bertanya kembali apabila ada yang kurang jelas.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dokter, entah kenapa sudah hampir 3 minggu terakhir ini perut saya sakit di bagian bawah sebelah kanan. Awalnya, saya kira hanya disebabkan oleh PMS karena 3 har isejak saya mulai merasa sakit, saya haid. Rasa sakitnya juga biasanya saat hari pertama dan kedua haid saja. Tapi, perut saya masih tetap sakit setelah selesai haid. Saya kira karena diare karena beberapa hari setelah haid saya sempat kena diare. Saat diare saya sudah mulai sembuh, perut saya masih tetap sakit bahkan ditambah rasa mual dan sering muntah. Sakit perutnya memang datang dan tidak terlalu sakit, hanya sangat mengganggu aktifitas saya. Apakah mungkin saya hamil, Dok? Tapi dari tanggal haid selesai, saya belum berhubungan lagi dengan suami saya. Mohon dijawab dan terima kasih, Dokter.
Dokter, entah kenapa sudah hampir 3 minggu terakhir ini perut saya sakit di bagian bawah sebelah kanan. Awalnya, saya kira hanya disebabkan oleh PMS karena 3 har isejak saya mulai merasa sakit, saya haid. Rasa sakitnya juga biasanya saat hari pertama dan kedua haid saja. Tapi, perut saya masih tetap sakit setelah selesai haid. Saya kira karena diare karena beberapa hari setelah haid saya sempat kena diare. Saat diare saya sudah mulai sembuh, perut saya masih tetap sakit bahkan ditambah rasa mual dan sering muntah. Sakit perutnya memang datang dan tidak terlalu sakit, hanya sangat mengganggu aktifitas saya. Apakah mungkin saya hamil, Dok? Tapi dari tanggal haid selesai, saya belum berhubungan lagi dengan suami saya. Mohon dijawab dan terima kasih, Dokter.