March 26, 2019 21:33
Dijawab oleh
William (dr.)
Halo selamat malam :)
pada beberapa orang memang bekas gigitan nyamuk dapat menimbulkan bekas yang lama sembuh.
ditambah ada riwayat infeksi skabies yang biasanya memang gatal lama, memang bekas garukan akan sulit hilang.
gejala ini tidak mengarah ke penyakit gula, melainkan ke arah kulit sensitif (alergi).
hal yang dapat saudara lakukan sementara ini:
1. jangan digaruk, oleskan lotion anti gatal seperti calamine lotion
2. hindari iritan seperti sabun cuci, semen, atau bahan kimia lainnya
3. hindari dari debu dan keringat, campuran dari keduanya akan membuat mikroba berkembang biak dan juga menimbulkan reaksi alergi pada beberapa orang dengan kulit sensitif.
gunakan pakaian yang menyerap keringat dan segera lap dengan handuk bersih ketika berkeringat
bila gejala yang dirasakan menetap atau memburuk disarankan diperiksa secara langsung oleh dokter umum/dokter kulit terdekat untuk pemeriksaan lebih mendalam.
bila ada yang kurang jelas silahkan tanyakan kembali yaa.
demikian informasi dari saya semoga dapat membantu :)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Permisi dok, saya mau tanya. Waktu kecil saya sering digigit nyamuk dan ada bekas korengnya yang cukup banyak di kaki dan paha terus sampai sekarang belum hilang. saya merasa cukup risih dengan keadaan ini karena saya sehari-hari olahraga sehingga memakai pakaian pendek.Ditambah dulunya saya terkena scabies dan membuat bekas luka yang sama. apakah ini bisa hilang secara total dok? apakah saya punya tanda-tanda Penyakit gula? dan bagaimana cara bekas luka saya bisa hilang dalam kurun waktu singkat?
Permisi dok, saya mau tanya. Waktu kecil saya sering digigit nyamuk dan ada bekas korengnya yang cukup banyak di kaki dan paha terus sampai sekarang belum hilang. saya merasa cukup risih dengan keadaan ini karena saya sehari-hari olahraga sehingga memakai pakaian pendek.Ditambah dulunya saya terkena scabies dan membuat bekas luka yang sama. apakah ini bisa hilang secara total dok? apakah saya punya tanda-tanda Penyakit gula? dan bagaimana cara bekas luka saya bisa hilang dalam kurun waktu singkat?