April 05, 2019 22:26

Dokter, saya telah hamil 7 minggu sesuai HPHT. Hari Kamis lalu saya muncul flek namun selang kurang lebih 3 jam sudah tidak keluar lagi. Hari ini dari jam 1 siang hingga sekarang muncul lagi fleknya, Dok. Intensitasnya semakin lama semakin sedikit dan terasa keluar cairan bila dibawa berjalan. Flek itu sendiri terlihat kalau saya lap pakai tisu, sehingga tidak sampai menempel ke celana dalam saya. Dari awal kehamilan, saya memang sering merasakan kram perut dan keluar cairan bila saya kelelahan. Flek yang keluar biasanya seperti keputihan, kadang bening kadang kuning. Untuk kehamilan kali ini, fleknya baru muncul 2 kali. Saya ingin tahu, apa besok saya harus langsung di dokter atau datang sesuai jadwal kontrol dimana baru seminggu lagi? Terima kasih, Dokter.

Pertanyaan ini telah dijawab oleh seorang ahli medis
Buka di app