March 13, 2020 14:22
Dijawab oleh
Yoana (dr.)
halo pada penggunaan kb suntik umumnya kesuburan akan kembali setelah beberapa waktu sehingga peluang untuk hamil lebih kecil. namun jika anda melakukan hubungan tanpa proteksi saat telat tetap saja beresiko untuk terjadinya kehamilan.
untuk mencegah terjadinya kehamilan sebaiknya menggunakan alat kontrasepsi lain seperti kondom jika memang anda telat untuk suntik.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Vania Angela (dr.)
halo
selamat siang
kemungkinan untuk hamil kecil karena masih mungkin ada efek suntik KB 3 bulan anda.
-apakah anda ASI? sebab bila anda memberi asi eksklusif tentu dapat menjadikan KB alami
bila tidak ASI, anda dapat mencoba KB darurat (konsultasi segera dengan dokter kandungan, sebab KB darurat dianjurkan minum paling lambat 3 hari setelah anda berhubungan)
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat sore
Jika sudah suntik kb dan gunakan lebih dari 1 bulan kemungkinan hamil amat kecil
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
Yogi Fitriadi (dr)
Hai, terimakasih atas pertanyannya
Apakah bayi anda masih minum ASI?
memberikan ASI pada bayi dapat menjadi salah satu cara kb alami, karena saat memberikan ASI ibu memproduksi hormon oksitosin. Hormon oksitosin ini dapat menekan kerja beberapa hormon kewanitaan yang berperan dalam kehamilan. Untuk menghindarikehamilan anda juga dapat memakai kondom juga ya.
Terimakasih, semoga membantu
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Siang dok.. sy baru pertama kali melakukan kb suntik 3bulan tpi sudah telat 8 hari harusnya sy kembali untuk kb tgl 4 maret kemarin tapi sy sudah terlanjur berhubungan dan di pagi nya langsung pergi ke bidan untuk suntik kb. Apa kemungkinan bisa hamil dok? Lalu apa yg harus sy lakukan agar tidak hamil dulu karena sy masih punya baby usia 4 bulan Terimakasih dok..
Siang dok.. sy baru pertama kali melakukan kb suntik 3bulan tpi sudah telat 8 hari harusnya sy kembali untuk kb tgl 4 maret kemarin tapi sy sudah terlanjur berhubungan dan di pagi nya langsung pergi ke bidan untuk suntik kb. Apa kemungkinan bisa hamil dok? Lalu apa yg harus sy lakukan agar tidak hamil dulu karena sy masih punya baby usia 4 bulan Terimakasih dok..