November 04, 2019 23:42
Dijawab oleh
Cindy (dr.)
Selamat malam
Sejak kapan alami hal ini?
Bila tidak pms, keluhan anda apa?
Karena normalnya tidak semua bagian tubuh yang simetris, selama tidak alami pembesaran yang signifikan, nyeri, bengkak, tanda peradangan dsb. Penyebabmya mungkin karena akibat hormon, infeksi dsb.
Baiknya anda periksakan bila mengganggu aktivitas
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Dijawab oleh
dr. Felicia Ivanty
Halo selamat malam,
Sebelumnya berapa usia anda? Bila masih muda, dan masih haid, maka seorang wanita itu terlindung dari penyakit jantung, jadi sudah pasti itu bukan sakit jantung ya.
Itu dapat disebabkan oleh perubahan hormon pada tubuh anda. Payudara yang besar sebelah itu sering pada wanita, namun bila ada tumor di dalam, sebaiknya diperiksakan dengan USG bila dengan palpasi tidak teraba.
Dapatkan jawaban yang lebih lengkap dengan konsultasi langsung dengan dokter di rumah sakit atau klinik terdekat.
Usia saya masih 23 tahun dok dan belum menikah juga. Kalau saya lagi gak PMS, ya normal aja tidak ada keluhan apa-apa dan keluhan saya ini sudah saya rasakan sejak hari minggu kemarin.
Selamat malam dok.. Selama ini saya sadar kalau payudara kiri saya lebih besar dari yang kanan tapi tidak ada benjolan apapun. meskipun besar sebelah, tapi masih terlihat simetris. Saat ini, saya sedang mengalami PMS yang mana biasanya kedua payudara saya terasa berat dan agak sakit (ini normal kan dok). Tapi kali ini agak beda dok. PMS saya kali ini hanya payudara kiri saja yang sakit dan terasa agak berat sampai2 kalo saya mau tarik nafas yang dalam itu agak susah tapi masih bisa bernafas dengan baik, cuma ya itu, rasanya seperti ada yang mengganjal di dada kiri saya dan baru merasa bisa nafas pol sampe dalam itu pas saya lagi uap uapin. Karena kondisi ini, perbedaan besar payudara saya jadi sedikit terlihat. Setelah melakukan praktik SADARI juga gak ada apa-apa dok tapi lengan kiri saya rasanya pegel dan setelah diperhatikan, lengan kiri saya lebih berisi dari yang kanan dan ketiak saya juga sedikit menonjol tapi tidak ada benjolan apapun. Punggung belakang saya juga sakit dok, tapi rasanya sangaaaat sedikit dan kemarin saya habis cucian pakai tangan dok. Pertanyaan saya, apakah kondisi payudara saya saat ini normal untuk saya yang sedang mengalami PMS? Atau apakah mengindikasikan penyakit tertentu seperti jantung? Atau kondisi yg saya rasakan di lengan dan punggung saya ini efek dari mencuci pakaian? Mohon dijawab dok. Terimakasih, selamat malam.
Selamat malam dok.. Selama ini saya sadar kalau payudara kiri saya lebih besar dari yang kanan tapi tidak ada benjolan apapun. meskipun besar sebelah, tapi masih terlihat simetris. Saat ini, saya sedang mengalami PMS yang mana biasanya kedua payudara saya terasa berat dan agak sakit (ini normal kan dok). Tapi kali ini agak beda dok. PMS saya kali ini hanya payudara kiri saja yang sakit dan terasa agak berat sampai2 kalo saya mau tarik nafas yang dalam itu agak susah tapi masih bisa bernafas dengan baik, cuma ya itu, rasanya seperti ada yang mengganjal di dada kiri saya dan baru merasa bisa nafas pol sampe dalam itu pas saya lagi uap uapin. Karena kondisi ini, perbedaan besar payudara saya jadi sedikit terlihat. Setelah melakukan praktik SADARI juga gak ada apa-apa dok tapi lengan kiri saya rasanya pegel dan setelah diperhatikan, lengan kiri saya lebih berisi dari yang kanan dan ketiak saya juga sedikit menonjol tapi tidak ada benjolan apapun. Punggung belakang saya juga sakit dok, tapi rasanya sangaaaat sedikit dan kemarin saya habis cucian pakai tangan dok. Pertanyaan saya, apakah kondisi payudara saya saat ini normal untuk saya yang sedang mengalami PMS? Atau apakah mengindikasikan penyakit tertentu seperti jantung? Atau kondisi yg saya rasakan di lengan dan punggung saya ini efek dari mencuci pakaian? Mohon dijawab dok. Terimakasih, selamat malam.